Kazuo Hummo Batal Gabung Sriwijaya FC

Kazuo Hummo Batal Gabung Sriwijaya FC
Kazuo Homma batal gabung Sriwijaya FC © pepsifoci.hu
Bola.net - Setelah sempat menandatangani pra kontrak dengan manajemen Sriwijaya FC awal September lalu, Kazuo Homma memutuskan tak melanjutkan kesepakatan itu, yang berarti ia batal membela Laskar Wong Kito musim ini.

Kabar batalnya pemain asal Jepang ini bergabung bersama klub jawara ISL 2011-2012 ini disampaikan oleh Direktur Teknik dan SDM Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin. Menurut Hendri, manajemen mendapatkan kepastian itu dari agen sang pemain, Rossi Gunawan.

"Saya juga sudah mengabarkan hal ini kepada pelatih Kas Hartadi. Pembatalan bergabungnya Kazuo ini bukan menjadi masalah berarti bagi kami," katanya.

Kazuo Homma sendiri adalah pemain asal Jepang dan berusia 32 tahun. Sebagian besar karirnya di habiskan di Liga Hungaria bersama beberapa klub, di antaranya  BFC Siofok, Vasas SC Ferencvarosi TC dan Ness Hungary NB II. (sri/dzi)