Kapten PSS Sleman Sudah Bayangkan Atmosfer Laga Kontra Persebaya

Kapten PSS Sleman Sudah Bayangkan Atmosfer Laga Kontra Persebaya
Pendukung Persebaya Surabaya (c) Ist

Bola.net - Kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto sudah membayangkan atmosfer pertandingan melawan Persebaya Surabaya. Dia memprediksi laga tersebut akan membuatnya merinding.

Salah satu penyebabnya kata Bagus, karena tuan rumah akan mendapat dukungan penuh dari suporternya, Bonek Mania. Sehingga pertandingan akan dipenuhi yel-yel dukungan.

”Antusiasme Bonek mendukung Persebaya sangat totalitas,” kata Bagus Nirwanto dalam jumpa pers, Senin (28/10/2019).

”Membayangkan mungkin saat saya main di situ merinding, kebanyakan bonek semua bernyanyi bersama mungkin merinding,” sambungnya.

Bagi Bagus, bertanding melawan Persebaya pada pekan ke-25 Shopee Liga 1 2019 adalah pengalaman pertama. Sebab, saat uji coba tahun lalu, dia tidak ada dalam tim.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Bermain Maksimal

Namun, Bagus tetap akan bermain all out menghadapi Persebaya. sehingga, PSS Sleman bisa mewujudkan target mencuri poin di Stadion Gelora Bung Tomo.

”Kami akan berusaha semaksimal mungkin di pertandingan besok agar bisa mencuri poin di kandang Persebaya,” jelasnya.

PSS Sleman akan menghadapi Persebaya, Selasa (29/05/2019). Laga pekan ke-25 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar tersebut bakal dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)