
Bola.net - Arema FC sukses kembali memetik kemenangan pada laga uji coba mereka. Kali ini, mereka sukses meraih hasil positif kala menghadapi tim PON Jawa Timur.
Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Kamis (10/09), klub berlogo singa mengepal ini menang dengan skor 2-0. Gol-gol Arema pada laga tersebut dicetak Ridwan Tawainella dan M. Rafli.
Dengan kemenangan ini, Arema memperpanjang rekor kemenangan dalam uji coba mereka pada masa persiapan ini. Pada dua laga sebelumnya, kontra Arema U-20 dan Kaki Mas, mereka juga meraih hasil positif.
Advertisement
Unggul Cepat Babak Pertama
Pada babak pertama, Arema menurunkan skuad inti mereka. Di sektor penjaga gawang, mereka memainkan Teguh Amiruddin. Untuk mengisi empat posisi di sektor belakang, tim pelatih menurunkan M Mifathul Ikhsan, Bagas Adi Nugroho, Hanif Sjahbandi, dan Johan Ahmat Farisi. Di lini tengah, Arema memainkan kuartet Hendro Siswanto, Dave Mustaine, Ridwan Tawainella, dan Dendi Santoso. Sementara di lini depan, mereka menurunkan duet Kushedya Hari Yudo dan Elias Alderete.
Arema unggul cepat pada pertandingan ini. Laga belum genap berlangsung dua menit, mereka sudah unggul.Memanfaatkan umpan matang Elias Alderete, Ridwan Tawainella mencocor bola ke gawang Tim PON Jatim. Kiper tim PON Jatim berupaya menghalau bola, tapi upayanya harus berujung kegagalan.
Arema mendapat peluang mencetak gol ketika Kushedya Hari Yudo mampu menguasai bola di kotak penalti tim PON Jatim. Namun, barisan belakang tim PON Jatim cepat menutup pergerakan penyerang Arema FC ini.
Menit 14, Yudo kembali mengancam gawang tim PON Jatim. Namun, kali ini, sepakan kerasnya masih melenceng tipis di sisi kiri gawang lawan.
Tim PON Jatim sendiri bukannya nihil peluang. Melalui sepakan jarak jauh pada menit 20, anak asuh Rudy William Keltjes ini mengancam gawang Arema. Namun, Teguh Amiruddin sigap menepis bola yang meluncur deras ke gawangnya.
Gagal dalam percobaan pertama, tim PON Jatim terus berupaya membongkar benteng pertahanan Arema. Kali ini, mereka banyak memanfaatkan umpan-umpan silang ke jantung pertahanan klub berlogo singa mengepal tersebut.
Tim PON Jatim menguasai jalannya pertandingan kala laga berjalan 30 menit. Mereka tak gentar harus berhadapan dengan penggawa-penggawa Arema, yang notabene lebih senior.
Hingga babak pertama usai, kedua tim terlibat jual beli serangan. Namun, tak ada gol tercipta sampai wasit mengakhiri 45 pertama laga.
Arema Menekan pada Babak Kedua
Babak kedua, Arema tak mengubah komposisi permainan mereka, seperti pada dua uji coba sebelumnya. Tetap mengandalkan para pemain inti, Arema terus coba menekan pertahanan tim PON Jatim.
Laga babak kedua berjalan lima menit, Arema sudah memiliki paling tidak tiga peluang. Namun, tak ada satu pun dari tiga peluang tersebut yang berbuah gol.
Arema terus berupaya menambah daya dobrak dengan melakukan sejumlah pergantian. Salah satu pergantian yang dilakukan adalah memasukkan Pedro Bartolli, penyerang muda asal Brasil.
Menit 59, Yudo mendapat peluang menggandakan keunggulan Arema melalui sundulannya, memanfaatkan umpan sepak pojok. Namun, para pemain bertahan tim PON Jatim masih bisa menghalau bola dari garis gawang.
Arema akhirnya menggandakan keunggulan mereka pada menit 84 melalui sepakan penalti M. Rafli. Hadiah penalti ini diberikan wasit menyusul handsball pemain belakang tim PON Jatim kala menghalau umpan silang Feby Eka.
Usai gol ini, tempo permainan kedua tim menurun. Walhasil, sampai laga usai, tak ada tambahan gol tercipta.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 9 September 2020 03:42
-
Piala Eropa 9 September 2020 02:39
-
Piala Eropa 8 September 2020 03:43
-
Liga Italia 6 September 2020 06:06
-
Piala Eropa 6 September 2020 03:53
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...