Kalahkan Borneo FC, Bhayangkara Solo FC Akui Bisa Lebih Baik

Kalahkan Borneo FC, Bhayangkara Solo FC Akui Bisa Lebih Baik
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster (c) Bola.net/Fitri Apriani

Bola.net - Sukses anak asuhnya mengalahkan Borneo FC tak membuat Paul Munster puas. Juru taktik Bhayangkara Solo FC ini menilai para pemainnya bisa tampil lebih bagus lagi.

"Secara penampilan, pemain bisa tampil lebih baik lagi," ucap Munster usai laga.

"Secara taktik dan permainan, tim ini masih bisa dibenahi lagi," sambungnya.

Menurut Munster, ia bisa memaklumi penampilan anak asuhnya saat ini. Pasalnya, sambung pelatih asal Irlandia Utara tersebut, ini merupakan laga kompetitif pertama timnya setelah setahun sepak bola Indonesia vakum.

"Kami yakin bakal bisa lebih baik lagi seiring waktu," tuturnya.

Sebelumnya, Bhayangkara Solo FC sukses meraih kemenangan pada laga pertama mereka di Grup B Piala Menpora 2021, kontra Borneo FC. Dalam laga yang digelar di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Senin (22/03), mereka menang dengan skor 1-0. Gol semata wayang Bhayangkara pada laga ini dicetak Alsan Sanda.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Puji Penyerang Muda

Lebih lanjut, Munster juga menyelipkan pujian pada pemain mudanya, Titan Agung. Menurutnya, pemain yang sempat memperkuat Arema FC tersebut tampil ciamik pada laga ini.

Apiknya performa Titan, menurut Munster, sudah diperlihatkannya sejak sesi latihan. Hal inilah yang membuat Munster tak ragu memilihnya untuk tampil pada laga ini.

"Sejak sesi latihan, Titan bisa memikat saya. Saya selalu tekankan tak pernah memilih pemain berdasar nama besar, tapi berdasar penampilannya di latihan," tandasnya.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)