
Bola.net - Persebaya Surabaya berhasil mengalahkan Arema FC pada babak semifinal Piala Gubernur Jawa Timur 2020. Green Force menang dengan skor 4-2 di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar, Selasa (18/2/2020).
Empat gol Persebaya dicetak David da Silva (28',70'), Mahmoud Eid (45+2'), dan Irfan Jaya (54'). Sementara gol balasan Arema dicetak Johan Farizi (3') dan Elias Alderette.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso mensyukuri kemenangan tersebut. Menurutnya, anak asuhnya harus bekerja keras untuk bisa meraih hasil tersebut.
Advertisement
"Pertandingan ini sangat seru, walaupun tanpa disaksikan penonton cukup ketat, Alhamdulillah akhirnya kami bisa menang 4-2," kata Aji usai pertandingan.
Namun, Aji tak menampik bahwa timnya diuntungkan dengan keluarnya penyerang Arema FC, Jonatan Bauman. Bauman dikartu merah setelah melanggar Arif Satria pada menit 19'.
"Memang jujur dengan sepuluh pemain, kami bisa mengambil keuntungan itu," Aji menambahkan.
"Kami bisa mendominasi jalannya pertandingan, lebih banyak lagi dengan 10 lawan 11. Alhamdulillah kami bisa menang," tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tatap Babak Final
Hal senada diungkapkan gelandang Persebaya, Hambali Tolib. Dia mengakui bahwa pertandingan berjalan dengan tempo tinggi. Beruntung, Persebaya bisa menang.
"Pertandingan ini sangat seru, tempo tinggi sekali, tadi di dalam lapangan. Alhamdulillah kami bisa melewati pertandingan ini," jelas Hambali.
"Kami masih ada satu langkah lagi di final. Insyaallah kami bisa memenangkan final," pungkasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 17 Februari 2020 21:23
-
Bola Indonesia 17 Februari 2020 20:23
-
Bola Indonesia 17 Februari 2020 20:06
Digelar Tanpa Penonton, Laga Persebaya vs Arema Diprediksi Kurang Menarik
-
Bola Indonesia 17 Februari 2020 19:15
Tiga Pemain Gabung Timnas, Aji Santoso Yakin Tak Pengaruhi Permainan Persebaya
-
Bola Indonesia 17 Februari 2020 19:12
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...