
Bola.net - Javier Roca angkat bicara ihwal kekalahan yang harus kembali dirasakan anak asuhnya pada laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, kontra PSS Sleman. Pelatih Arema FC ini mengakui bahwa laga tersebut merupakan laga yang sangat sulit bagi timnya.
"Pertama, kami harus minta maaf tidak bisa menang atau draw. Ini pertandingan sulit," kata Roca.
"Selamat buat PSS Sleman," sambungnya.
Advertisement
Sebelumnya, Arema FC harus menelan kekalahan dua gol tanpa balas pada laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Dua gol PSS Sleman pada laga yag dihelat di Stadion Maguwoharjo, Kamis (26/01) sore ini dicetak Irkham Mila dan Yevhen Bokhasvili.
Dengan kekalahan ini, Arema FC terdampar di peringkat kesembilan klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023. Mereka mengoleksi 26 angka dari 19 laga.
Roca pun memastikan tak akan lari dari tanggung jawab menyusul kekalahan keempat timnya secara berturut-turut ini. Pelatih asal Chile ini menegaskan siap bertanggung jawab atas rangkaian hasil buruk tersebut.
"Tanggung jawab penuh ke saya. Pelatih kalau menang bagus, kalau kalah jelek. Itu sudah biasa. Tanggung jawab semua ke saya," tandasnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Main Sama Bagus
Sementara itu, pernyataan Roca soal beratnya laga kontra PSS Sleman diamini M. Rafli. Penggawa Arema FC ini -sama seperti sang pelatih- menyebut laga tersebut sama sekali tak mudah bagi mereka.
"Sama seperti coach bilang, pertandingan tadi sulit. Kedua tim main bagus, saling serang, dan main terbuka. Namun, PSS bisa menang," tutur Rafli.
"Selamat buat PSS," ia memungkasi.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Januari 2023 13:04
-
Bola Indonesia 23 Januari 2023 21:12
BRI Liga 1 2022/2023: Jelang Tantang PSS Sleman, Ini Persiapan Arema FC
-
Bola Indonesia 23 Januari 2023 15:54
Ini Target Utama Jonathan Cantillana setelah Resmi Gabung PSS Sleman
-
Bola Indonesia 22 Januari 2023 01:46
PSS Sleman Bungkam RANS Nusantara, Seto Nurdiantoro Berharap Pemain Tak Jemawa
-
Bola Indonesia 21 Januari 2023 20:29
Hasil BRI Liga 1 2022/23: PSS Bekuk RANS, Derby Borneo Berakhir Tanpa Pemenang
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...