
Bola.net - - Kapten Bhayangkara FC, Indra Kahfi Ardhiyasa tidak ingin terlibat dalam pusaran persaingan antara PSM Makassar dengan Persija Jakarta di tangga juara. Bek berusia 32 tahun ini hanya fokus dengan peluang timnya.
Bhayangkara FC masih mempunyai kans untuk menyalip Persib Bandung di peringkat ketiga klasemen sementara. Asalkan, tim berjuluk The Guardian itu berhasil mengalahkan PSM pada pekan ke-33 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Senin (3/12/2018).
"Kami tidak membantu PSM dan Persija untuk juara, kami ingin berdiri sendiri," ujar Indra pada konferensi pers sebelum pertandingan di Stadion PTIK, Minggu (2/12).
Advertisement
Bhayangkara FC hanya tertinggal dua poin dari Persib. Sementara PSM dan Persija, keduanya berselisih satu angka.
Indra menargetkan timnya finis di posisi tiga besar. Oleh sebab itu, dirinya ingin menyapu bersih dua laga tersisa.
"Kesiapan pemain kami semua bakal berjuang. Kami dua partai terakhir harus meraih maksimal. Kami usahakan peringkat ketiga di dua laga terakhir," imbuh Indra, yang juga merupakan kakak kandung dari kiper Persija, Andritany Ardhiyasa.
Video Menarik
Fithri Syamsu mengungkapkan pose seksi pesepak bola. Pose yang seperti apa menurut Neng Fithri?
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 1 Desember 2018 08:30
Jika Tak Diusut, Gede Widiade Khawatir Kasus Match Fixing Akan Tetap Ada
-
Bola Indonesia 1 Desember 2018 08:20
Diisukan Main Mata dengan Bali United, Gede Widiade: Tidak Benar!
-
Bola Indonesia 1 Desember 2018 01:43
-
Bola Indonesia 30 November 2018 23:54
-
Bola Indonesia 30 November 2018 23:02
Gede Widiade Sanggah Persija di Balik Mundurnya Widodo C. Putro dari Bali United
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...