Kabar Baik, Nelson Alom Kembali Berlatih Bersama Persebaya

Kabar Baik, Nelson Alom Kembali Berlatih Bersama Persebaya
Nelson Alom (c) Persebaya Surabaya Official

Bola.net - - Gelandang asal Jayapura, Nelson Alom kembali berlatih dengan Persebaya Surabaya di Lapangan Jenggolo, Sidoarjo, Sabtu (30/03). Namun, Nelson masih latihan terpisah dari rekan-rekannya.

Menurut pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, Nelson memang disarankan untuk berlatih terpisah terlebih dahulu. Setelah kondisinya benar-benar pulih, baru diizinkan untuk masuk ke lapangan.

"Mudah-mudahan bisa seminggu, menurut dokter latihan di pinggir dulu setelah itu bisa gabung," ungkap Djanur, sapaan akrabnya, kepada awak media.

Nelson, memang absen cukup lama setelah menjalani operasi lutut. Sempat comeback dan diturunkan pada turnamen Piala Indonesia, namun kembali diistirahatkan agar kondisinya benar-benar pulih.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Penanganan Pasca Operasi

Lebih lanjut, Djanur mengatakan, untuk memulihkan cedera pasca operasi memang membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Termasuk perlu kehati-hatian agar tidak salah penanganan.

Sehingga Persebaya memberikan waktu yang cukup bagi mantan penggawa Persipura Jayapura tersebut sebelum benar-benar kembali ke lapangan.

"Namanya juga pasca operasi, itu butuh penanganan yang bagus, pasca operasi itu yang paling penting, operasinya mungkin gampang, sepintas," lanjut Djanur.

"Rata-rata orang kalau perawatan pasca operasinya tidak bagus, itu yang bisa gagal, makanya dengan cermat dokter membimbing dia supaya tidak salah," pungkasnya.