Jumpa Mantan Klub, Inilah Perasaan Pelatih Persegres

Jumpa Mantan Klub, Inilah Perasaan Pelatih Persegres
Nus Yadera (kiri) (c) M. Syafaruddin
- Samarinda bukan kota asing bagi Nus Yadera. Pria yang kini menangani Persegres Gresik United tersebut pernah mencatatkan diri sebagai pelatih Pusamania Borneo FC (PBFC). Sabtu (27/2) besok, Nus harus menghadapi mantan timnya di Stadion Utama Palaran.


"Senang bisa datang lagi ke Samarinda kendati dengan tim berbeda," kata Nus membuka pembicaraan. Dalam keterangannya ke awak media, Nus mengaku memiliki motivasi berlipat-lipat karena menghadapi mantan klubnya.


"Bagi saya, tidak masalah menghadapi mantan klub. Justru sebaliknya ada motivasi tersendiri dalam diri saya," sambung mantan pelatih Deltras Sidoarjo ini. Nus menambahkan, saat ini ia hanya fokus mempersembahkan yang terbaik untuk Persegres.


"Kami tak mau takabur. Tapi saya akan menerapkan strategi kejutan mengingat saya sedikit tahu kekuatan mereka. Materi pemain tuan rumah juga berkualitas. Itu yang membuat kami tidak akan mewaspadai satu atau dua pemain saja," papar Nus. [initial]


 (faw/pra)