Juara Liga U-19 Kantongi Hadiah Rp 300 Juta

Juara Liga U-19 Kantongi Hadiah Rp 300 Juta
Managers Meeting Liga U-19 (c) Fitri Apriani

Bola.net - - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator kompetisi Liga U-19 musim 2017 sudah menyiapkan hadiah untuk sang kampiun. Nantinya, juara pertama akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp 300 juta.

Tahun ini, PT LIB menggelar kompetisi Liga U-19 untuk menggantikan kompetisi U-21 yang digelar tahun lalu. Kompetisi ini ditujukan untuk memajukan pembinaan pemain usia muda.

Kompetisi Liga U-19 rencananya akan mulai bergulir pada 8 Juli mendatang. Sementara untuk partai final bakal dilangsungkan pada 29 Oktober 2017.

"Namanya kompetisi pasti ada hadiah. Musim ini mengalami peningkatan dibandingkan saat kompetisi U-21 musim sebelumnya," ujar Direktur Utama LIB, Berlinton Siahaan.

"Kami mau apresiasi juga karena ini bagian dari kompetisi baru tapi lama. Hanya nama dan usianya saja yang diganti," sambungnya.

Untuk lebih menarik gairah para pemain dalam menampilkan performa terbaiknya, PT LIB menggelontorkan hadiah yang besar. Tidak hanya untuk tim, tapi juga untuk individu-individu yang prestasinya menonjol.

"Tim yang juara kita kasih Rp 300 juta, runner up Rp 200 juta, dan peringkat ketiga Rp 100 juta. Kalau untuk top skor dan pemain terbaik masing-masing 25 juta. Lumayan besar untuk kelas U-19," tutur Berlinton.

Berita Terkait