
Bola.net - Dua pemain PSS Sleman dilaporkan mengalami cedera saat menjalani pemusatan latihan. Dua sosok yang dimaksud adalah Esteban Vizcarra dan Jonathan Bustos.
Jonathan Bustos mengalami cedera lebih dulu. Gelandang asing berpaspor Argentina tersebut ada masalah pada ototnya dan langsung mendapat penanganan khusus oleh pelatih fisik.
Menurut Dokter tim PSS, Muhammad Hovi, Jonathan Bustos mengalami cedera pada akhir Mei kemarin. Eks Borneo FC itu juga sudah menjalani pemeriksaan ultrasonografi.
Advertisement
"Hasilnya, terdapat cairan inflamasi pada otot betis kiri," ungkap Muhammad Hovi, Sabtu (10/06/2023).
Dijelaskan Hovi, penanganan Jonathan Bustos langsung dilimpahkan kepada pelatih fisik. Tujuannya untuk meningkatkan kondisi gelandang 28 tahun tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Esteban Vizcarra Ditangani Fisioterapis
Sementara Esteban Vizcarra ada masalah pada ankle kiri yang membuatnya merasa nyeri dan bengkak. Dia baru mengalami cedera pada 4 Juni lalu.
"Kami masih memberinya program pemulihan bersama fisioterapis," jelas Hovi menambahkan.
Baik Jonathan Bustos dan Esteban Vizcarra mengalami cedera setelah menjalani latihan dengan intensitas tinggi selama training center. Mereka bahkan berlatih dua kali sehari.
Kondisi Dave Mustaine Membaik
Kendati demikian, Muhammad Hovi juga menyampaikan kabar baik terkait perkembangan Dave Mustaine. Setelah menjalani operasi, kondisi lutut kanannya terus membaik.
"Perbandingan kekuatan tungkai kanan dan kiri hampir sama yaitu 95 persen," beber mantan dokter tim PSIM Yogyakarta tersebut.
Dave Mustaine, kata Hovi akan menjalani tes kelincahan selama satu sampai dua minggu. Jika hasilnya bagus, dia akan diserahkan ke pelatih fisik.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Link Streaming PSM Makassar vs Bali United di Vidio, Sabtu 10 Juni 2023
- Keunikan Arema FC: Paling Depan Menyambut Musim 2023/2024, tetapi Pemain tak Kunjung Lengkap
- Jadwal Siaran Langsung PSM Makassar vs Bali United di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Juni 2023
- PSSI Dinilai Lempar Tanggung Jawab Atas Pelarangan Suporter Tamu di Liga 1
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 2 Juni 2023 23:25
-
Bola Indonesia 29 Mei 2023 21:15
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...