Joko Susilo: Arema Cronus Tidak Gagal

Joko Susilo: Arema Cronus Tidak Gagal
Fabiano Beltrame dkk sukses kalahkan Mitra Kukar (c) Antok
- Kegagalan anak asuhnya meraih gelar juara Piala Presiden membuat Joko Susilo kecewa. Namun, Pelatih Arema Cronus ini menampik tudingan bahwa timnya gagal total di ajang ini.


"Sebuah catatan penting, kita hanya sekali kalah pada ajang ini," ujar Gethuk, sapaan karib Joko.


"Jadi, jangan buat kita merasa seolah terdegradasi," sambungnya.


Sebelumnya, Arema Cronus sukses meraih gelar juara ketiga Piala Presiden. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Sabtu (17/10) akhir pekan lalu, Fabiano Beltrame dan kawan-kawan sukses mengandaskan Mitra Kukar dua gol tanpa balas. Dua gol Arema Cronus pada laga tersebut dicetak Cristian Gonzales dan Hendro Siswanto.


Lebih lanjut, meski mensyukuri raihan ini, Gethuk tak bisa menutupi rasa sesal dan kecewanya. Ia masih merasa seharusnya bisa membawa skuat besutannya ke partai puncak Piala Presiden.


Sementara, sebagai bentuk tanggungjawab moral, Gethuk mengaku tak akan mengambil bonus yang sudah disediakan oleh manajemen tim Arema Cronus.


"Ini sebagai bentuk pertanggung jawaban saya atas kegagalan melaju ke final," ia menandaskan.[initial]

 (den/yp)