JK Dorong Cabut Pembekuan PSSI, Menpora Didukung Jokowi

JK Dorong Cabut Pembekuan PSSI, Menpora Didukung Jokowi
Menpora Imam Nahrawi (c) Merdeka.com
Bola.net - Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi mengaku mendapat dukungan dari Presiden Joko Widodo untuk tetap membenahi secara total sepakbola tanah air. Dukungan itu diperoleh setelah Imam bertemu Jokowi di Istana Negara pada Senin (25/5).

Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla mendorong pencabutan SK pembekuan terhadap PSSI yang dikeluarkan Kemenpora. Meski demikian, Jokowi justru memilih menyerahkan masalah ini sepenuhnya kepada Kemenpora.

"Beliau (Presiden) sangat concern untuk pembenahan total sepakbola, jangan ragu-ragu lagi untuk masa depan Indonesia," ujar Imam Nahrawi.

"Kami harus kaji kembali terkait tata kelola ini dan kami akan lebih seriusi lagi agar ke depannya prestasi sepak bola kita membanggakan dan tidak memalukan," lanjutnya.

Lebih lanjut, Imam juga menyatakan bahwa pertemuan dirinya dengan Jokowi tersebut bukanlah membahas akan menerima keputusan yang dikeluarkan Wapres atau tidak.

"Kami tidak bicara sepakat atau tidak sepakat. Beliau concern melakukan pembenahan sepak bola, jangan lagi takut-takut untuk masa depan Indonesia." tegasnya.

Sementara itu, Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) baru saja menerima gugatan PSSI terhadap SK pembekuan yang dikeluarkan Kemenpora. Alhasil, SK tersebut dinyatakan tidak berlaku. [initial]

 (bola/pra)