Jelang Tampil di Piala Presiden, Persela Butuh Tambahan Winger dan Penyerang

Jelang Tampil di Piala Presiden, Persela Butuh Tambahan Winger dan Penyerang
Danur Dara (kiri) (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - Persela Lamongan membutuhkan tambahan kekuatan menjelang turnamen Piala Presiden 2019 yang disiarkan langsung Indosiar. Klub kebanggaan Kota Soto ini mencari winger dan penyerang lokal yang sudah malang melintang di kompetisi Tanah Air.

Tambahan pemain berpengalaman di dua posisi itu dibutuhkan untuk mengisi slot yang ditinggalkan beberapa pemain inti. Seperti Guntur Triaji, Dendy Sulistyawan dan Saddil Ramdani yang sudah pasti tidak berseragam Persela musim depan.

"Sedangkan Fahmi [Al-Ayyubi], kondisinya belum seratus persen," ungkap asisten pelatih Persela, Danur Dara ketika dihubungi Bola.net.

Persela sebenarnya sudah berupaya mencari pemain yang dibutuhkan dengan menggelar seleksi. Namun hingga menjelang babak penyisihan grup E, tim pelatih tak menemukan pemain yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan.

"Karena pemain-pemain seleksi kemarin kemampuannya tidak lebih baik dari pemain yang ada," mantan arsitek Perssu Sumenep ini menambahkan.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Cari Pemain Sepadan

Danur mengatakan bahwa pihaknya cukup selektif dalam mencari winger dan penyerang anyar karena tim pelatih menginginkan yang sepadan dengan pemain yang sudah keluar. Hal itu dilakukan untuk menjaga keseimbangan kekuatan tim.

"Jadi nanti kalau ada pemain kena akumulasi atau cedera, pemain yang mengganti tidak mereduksi kekuatan tim, sehingga kita mencari pemain yang punya kemampuan hampir sama," imbuh Danur.

Persela juga tidak ingin kehilangan ciri khasnya sebagai tim yang mengandalkan serangan dari sektor sayap. Karena sepanjang kompetisi Liga 1 musim 2018, gol yang diciptakan oleh para bomber Persela berawal dari samping.

2 dari 2 halaman

Video Pilihan

Real Madrid kembali kedatangan musuh bebuyutannya, Barcelona, di Stadion Santiago Bernabeu, akhir pekan ini. Setelah bertarung di pentas Copa Del Rey, kali ini El Clasico terjadi di panggung yang lebih serius: La Liga.

Berikut bola.com merangkum beberapa nama pencetak gol terbanyak di El Clasico, mulai dari Karim Benzema, Cristiano Ronaldo, hingga Lionel Messi. Siapa pencetak gol terbanyak sepanjang masa di El Clasico, simak video berikut ini.