Jelang Pembukaan ISC, Panpel Persipura Percantik Stadion Mandala

Jelang Pembukaan ISC, Panpel Persipura Percantik Stadion Mandala
Stadion Mandala Jayapura (c) JIBI
- Stadion Mandala Jayapura bakal menjadi venue laga pembuka Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. Berbagai persiapan pun terus dilakukan pihak panitia pelaksana (panpel).


Ketua panpel Persipura Jayapura Fachrudin Pasolo mengungkapkan, ada beberapa bagian di stadion yang saat ini masih dalam proses perbaikan. Hal itu dilakukan agar Stadion Mandala terlihat cantik saat kedatangan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.


"Kalau kualitas lapangan kan sudah bagus, jadi tidak perlu diperbaiki. Paling pagar-pagar sedang di cat dan lampu-lampu juga diperbaiki," ujar Fachrudin saat dihubungi , Minggu (24/4).


"Ruangan tim tamu dan wasit juga diperbaiki. Selain itu perangkat pertandingan juga kami bersihkan," tambahnya.


Proses renovasi sudah dilakukan sejak Sabtu, (23/4) kemarin. Rencananya proses perbaikan tersebut akan rampung pada Rabu, (27/4) mendatang.


Ini adalah kali pertama Presiden Joko Widodo membuka kompetisi sepakbola di Jayapura. Laga pembuka ISC A sendiri bakal mempertemukan tuan rumah Persipura kontra Persija Jakarta, Jumat, (29/4) mendatang. [initial]


 (fit/pra)