Jelang Hadapi Persipura, Sriwijaya FC Fokus Benahi Pertahanan

Jelang Hadapi Persipura, Sriwijaya FC Fokus Benahi Pertahanan
Lini pertahanan menjadi fokus utama Kas untuk dibenahi (c) Antara
Bola.net - Pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi fokus membenahi lini belakang menjelang laga melawan Persipura Jayapura di Palembang, Minggu (27/5).

"Lini belakang menjadi perhatian khusus jelang lawan Persipura berdasarkan hasil evaluasi pertemuan melawan Persiwa (21/5)," ujar Kas.

"Lawan Persiwa terjadi dua gol di menit-menit akhir dalam rentang waktu delapan menit. Ini suatu kesalahan yang tidak boleh ditolerir meski pada prinsipnya tidak dapat menyalahkan sepenuhnya kepada pemain belakang karena apapun yang terjadi dalam tim itu sifatnya kolektif," jelas pelatih asal Solo ini.

Ia mengharapkan, pemain belakang Laskar Wong Kito tidak terpancing untuk meninggalkan lini belakang di saat-saat krusial dalam pertandingan.

"Saya meminta pemain belakang tetap konsisten di arealnya. Mereka tidak perlu maju ke depan hanya untuk membantu menyerang karena jika sudah unggul sangat penting mempertahankannya," tandas Kas. (ant/end)