Jelang Hadapi Persebaya, Semen Padang Siapkan Diri Sebaik Mungkin

Jelang Hadapi Persebaya, Semen Padang Siapkan Diri Sebaik Mungkin
Para pemain Semen Padang merayakan gol yang dicetak Irsyad Maulana ke gawang Mitra Kukar pada laga Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (14/3). Padang menang 2-0 atas Mitra. (c) Bola.com/Yoppy Renato

Bola.net - Eduardo Almeida angkat bicara soal periapan anak asuhnya jelang laga lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019, kontra Persebaya Surabaya. Pelatih Semen Padang tersebut menyebut timnya sudah menyiapkan diri sebaik mungkin jelang pertandingan ini.

"Kami sudah mencoba untuk menyiapkan diri secara maksimal jelang pertandingan ini," ucap Eduardo.

"Kami akan berupaya untuk bisa melakukan yang terbaik pada pertandingan lawan Persebaya," sambungnya.

Eduardo sendiri menyebut timnya harus meraih kemenangan pada pertandingan ini. Pasalnya, menurut pelatih asal Portugal tersebut, tiga poin pada pertandingan ini akan membawa Semen Padang beranjak dari zona degradasi.

"Kami berharap benar-benar bisa meraih kemenangan pada pertandingan tersebut," tuturnya.

Semen Padang akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-29 Shopee Liga 1 musim 2019. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Batakan Balikpapan, Kamis (28/11) besok.

Saat ini, Kabau Sirah masih terbenam di dasar klasemen. Mereka baru mengoleksi 27 poin dari 28 pertandingan.

Sementara, Persebaya berada di peringkat 10. Mereka meraih 38 angka dari 28 laga.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Manfaatkan Sisa Pertandingan Musim Ini

Sementara itu, tekad Eduardo Almeida, meraih kemenangan pada laga kontra Persebaya Surabaya, diamini oleh sang pemain, Dedi Gusmawan. Pemain belakang Semen Padang ini mengaku bahwa mereka harus memanfaatkan sisa laga mereka pada musim ini, termasuk lawan Persebaya, sebaik mungkin.

"Kami harus bisa meraih kemenangan pada semua sisa pertandingan tersisa," kata Dedi Gusmawan.

"Kemenangan ini sangat penting untuk bisa selamat dari degradasi," ia menambahkan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)