Jelang Derby Suramadu, Manajemen Madura United Koordinasi dengan Suporter

Jelang Derby Suramadu, Manajemen Madura United Koordinasi dengan Suporter
Para pemain Madura United merayakan gol Francisco Rivera pada pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/2024 (c) Abdul Aziz

Bola.net - Manajemen Madura United mempersiapkan diri jelang laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, kontra Persebaya Surabaya. Salah satu yang dipersiapkan oleh manajemen klub berjuluk Laskar Sapeh Kerrab tersebut adalah soal suporter.

Sebagai bentuk persiapan, mereka mengadakan rapat koordinasi dengan perwakilan kelompok suporter Persebaya Surabaya, Bonek. Madura United, dalam agenda ini, diwakili Direktur PT. PBMB, Zia Ul Haq, Presiden Kaconk Mania, Munadi, dan perwakilan dari Tretan Dhibik, Fathur Rahman. Sementara, Bonek diwakili oleh Alex Tualeka.

"Dalam pertemuan tersebut, kami membahas pertandingan Derby Suramadu, antara Madura United dan Persebaya, yang akan digelar tanggal 17 September besok," ucap Security Officer Madura United, Sapto Wahyono.

Menurut Sapto, pada rapat tersebut disepakati bahwa sesuai dengan regulasi suporter tim tamu dilarang keras untuk hadir di Stadion Gelora Bangkalan. Perwakilan Bonek yang datang pada agenda ini pun sepakat dengan regulasi tersebut.

"Perwakilan Bonek, yang dihadiri oleh Saudara Alex, mengatakan siap dan akan melakukan koordinasi dengan korlap-korlap Bonek.
Kami mengapresiasi iktikad baik tersebut," Sapto menambahkan.

Madura United akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-12 BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan berjuluk Derby Suramadu tersebut akan dihelat di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (17/09) sore.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Harap Saling Hargai Keputusan

Lebih lanjut, Sapto Wahyono mengaku memiliki harapan khusus menyusul digelarnya pertemuan ini. Ia berharap agar kesepakatan yang dicapai dalam pertemuan tersebut bisa dihormati semua pihak.

"Saya harap kedua belah pihak saling memahami dan menghargai keputusan ini. Ini juga untuk kenyamanan bersama," kata Sapto.

"Dan, kami juga mengimbau kepada seluruh suporter untuk saling mengingatkan agar tetap mematuhi ketentuan yang ada," ia menambahkan.