
Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong ini, Mitra Kukar bakal menghadapi tim Akademi Harbi dari Samarinda dan tim lokal Tenggarong. Pertandingan masing-masing akan berlangsung 60 menit.
"Kita akan main dalam waktu dua jam mulai jam 15.30 WITA," ujar Pelatih Mitra Kukar, Subangkit.
"Satu jam pertama kita akan melawan tim dari Samarinda. Kemudian, satu jam kedua, kita akan lawan tim dari Tenggarong," sambungnya.
Menurut Subangkit, uji coba ini dihelat untuk mengukur sejauh mana Bayu Pradana dan kawan-kawan mampu menerapkan taktik dan strategi yang telah disiapkan. Khususnya jelang laga away kontra Perseru Serui mendatang.
"Saya mau anak-anak menerapkan apa yang sudah menjadi taktik kita saat bertanding away nanti. Kalau secara permainan, anak-anak sudah bisa bermain disiplin," tandasnya.
Mitra Kukar sendiri bakal melakoni laga perdana mereka di ajang ISC A 2016, melawan Perseru Serui. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Marora Serui, Senin (02/05) mendatang. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 24 April 2016 11:05
-
Bola Indonesia 21 April 2016 22:20
-
Bola Indonesia 26 Maret 2016 22:34
Cetak Gol, Septian David Maulana Kecewa Mitra Kukar Juru Kunci
-
Bola Indonesia 26 Maret 2016 21:39
Rudi Widodo Enggan Sebut Mitra Kukar Gagal di Piala Bhayangkara
-
Bola Indonesia 26 Maret 2016 19:31
Ditahan PS TNI, Mitra Kukar Akhiri Piala Bhayangkara Tanpa Kemenangan
LATEST UPDATE
-
Otomotif 24 Maret 2025 14:22
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 14:21
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 14:16
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 14:15
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 14:13
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 14:11
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...