
Bola.net - Tidak disangka, Persija Jakarta kalah dari Persiraja Banda Aceh meski di atas kertas seharusnya bisa meraih kemenangan. Jelas ini bukan modal positif buat mereka menjalani partai berikutnya kontra Arema FC akhir pekan ini.
Ketika Persija Jakarta takluk dari Persiraja, lawannya itu berstatus tim juru kunci yang tidak pernah menang dalam 19 pertandingan beruntun.
Jelang menantang Arema FC, kesebelasan dengan sebutan lain Singo Edan itu adalah pemuncak klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022.
Advertisement
Namun, Persija menolak menyerah dan meratapi nasib. Macan Kemayoran menginginkan kebangkitan. Pelatih Sudirman bahkan berani menargetkan kemenangan kontra Arema FC.
Persija Jakarta akan menghadapi Arema FC dalam pekan ke-23 BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, 5 Februari 2022.
"Yang pasti kami ingin bangkit dalam partai berikutnya. Kami ingin mencapai hasil maksimal dan itu pekerjaan rumah bagi kami, saya pelatih dan pemain," kata Sudirman dinukil dari laman klub.
"Kami ingin tim bisa tampil baik dalam partai berikutnya dan bisa memenangkan pertandingan. Yang penting, kami harus memperbaiki diri," jelas Jendral, karib Sudirman disapa.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
PR Sudirman Menumpuk
Kekalahan dari Persiraja memang belum mengubah posisi Persija Jakarta dari klasemen sementara. Macan Kemayoran masih menempati peringkat keenam dengan 32 poin.
Namun, ketika Persija telah memainkan partai pekan ke-22, mayoritas peserta lain belum bertanding.
Persija mengusung misi untuk finis di tiga besar klasemen akhir. Namun, dengan performa seperti ini, susah buat Riko Simanjuntak dkk. bersaing di papan atas.
"Kami masih membutuhkan proses untuk mengembalikan posisi Persija di jalurnya. Kami harus memenangkan setiap pertandingan," tutur Sudirman.
"Pemain harus fokus, konsentrasi, dan bekerja keras. Itu yang paling penting. Saya tahu masih banyak pekerjaan rumah untuk bisa memperbaiki tim ini," paparnya.
Jadwal Arema FC Vs Persija
Pekan ke-23 BRI Liga 1 2021/2022
- Arema FC Vs Persija Jakarta
- Sabtu, 5 Februari 2022
- Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar
- Kick-off 20.45 WIB
- Live Indosiar dan Live Streaming Vidio
Klasemen Sementara BRI Liga 1
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adiyaksa/Benediktus Gerendo Pradigdo)
Diunggah pada: 1 Februari 2022
Baca juga:
- BRI Liga 1: Persija Umumkan Maman Abdurrahman Positif COVID-19
- Tutup Komunikasi di Media Sosial, Begini Cara Ajukan Kritik ke Bambang Pamungkas
- Hasil BRI Liga 1: Kejutan, Persija Kalah dari Persiraja
- Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Hari Ini, Minggu 30 Januari 2022
- COVID-19, Riko Simanjuntak Masih Absen Bela Persija di BRI Liga 1
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 31 Januari 2022 19:42
BRI Liga 1: Persija Umumkan Maman Abdurrahman Positif COVID-19
-
Bola Indonesia 30 Januari 2022 20:32
-
Bola Indonesia 30 Januari 2022 09:31
Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Hari Ini, Minggu 30 Januari 2022
-
Bola Indonesia 29 Januari 2022 23:26
COVID-19, Riko Simanjuntak Masih Absen Bela Persija di BRI Liga 1
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...