Jamu Persela, Persebaya Tetap Pakai 3-4-1-2?

Jamu Persela, Persebaya Tetap Pakai 3-4-1-2?
Persebaya Surabaya (c) Fafa Wahab
Bola.net - Jelang laga derby Jawa Timur kontra Persela Lamongan di Gelora Bung Tomo, Selasa (19/7) malam nanti, Persebaya masih merahasiakan strategi apa yang akan mereka gunakan.

Meski demikian, pelatih Rahmad Darmawan memberikan sedikit bocoran bahwa timnya kemungkinan akan kembali menggunakan formasi 3-4-1-2 dengan adanya playmaker anyar, Isaac Pupo.

Formasi ini sendiri baru saja menuai sukses di dua laga tandang Persebaya, masing-masing kontra Persiram Raja Ampat dan Persiba Bantul.

"Kemungkinan, tidak akan banyak perubahan, pola sama akan kita pakai ketika menjamu Persela," tutur Rahmad Darmawan.

Namun, jika melihat tren Persebaya saat bermain di kandang, Bajul Ijo kemungkinan akan menggunakan formasi 4-4-1-1. Pupo akan menjadi sosok yang berdiri di belakang striker Emmanuel Kenmogne. Sementara Greg Nwokolo bermain lebih melebar sebagai winger. [initial]

 (esa/pra)