Jamu Persebaya, Arema Tak Tambah Personel Pengamanan

Jamu Persebaya, Arema Tak Tambah Personel Pengamanan
Meski personel pengamanan tak ditambah, Panpel Arema yakin pertandingan lancar (c) Bola-Fajar
Bola.net - Meski laga menjamu Persebaya Surabaya disebut-sebut sebagai laga panas, Panpel pertandingan Arema Indonesia tak menambah jumlah tenaga pengamanan.

Menurut Media Officer Arema, Noor Ramadhan dalam pertandingan tersebut, Panpel Arema akan menyediakan tenaga keamanan sebanyak 350 orang. Dia mengaku bahwa jumlah ini dirasa sudah cukup untuk mengamankan pertandingan ini.

"Kita siapkan sejumlah itu. Yang lainnya on-call," ujarnya.

Sementara itu, Manajer Arema, Brillyanes Sanawiri mengulang lagi himbauan dari Polda Jatim agar Bonekmania tidak berangkat ke Malang. Hal ini, menurutnya, demi keamanan mereka sendiri.

"Namun, kalau mereka datang tidak beratribut, ya kita bisa apa lagi," tuturnya.

Hal senada disampaikan Nunun. Menurutnya, lebih baik Bonek mendukung perjuangan timnya dengan berdoa di rumah mereka sendiri-sendiri, ketimbang memaksa untuk datang langsung ke stadion. (den/end)