Jamu Kuwait, Persipura Minta Dukungan Masyarakat

Jamu Kuwait, Persipura Minta Dukungan Masyarakat
Persipura Jayapura (c) LigaIndonesia
Bola.net - Persipura Jayapura masih memiliki peluang yang cukup besar untuk lolos ke semifinal AFC Cup musim ini, meski di pertemuan pertama mereka mengalami kekalahan di markas Kuwait SC.

Syaratnya, tim Mutiara Hitam harus menang dengan skor minimal 1-0 dalam pertemuan leg kedua di Stadion Mandala, Selasa (26/8) besok sore. Untuk itu, pelatih Jacksen F Tiago pun meminta dukungan dari masyarakat Indonesia.

"Target kami tetap ingin lolos ke semifinal. Kami berharap mendapatkan dukungan dari seluruh masyarakat," ujar Jacko.

Menurut Jacko, salah satu aspek yang harus dibenahi Persipura adalah masalah konsentrasi di sepanjang pertandingan.

"Konsentrasi menjadi PR (pekerjaan rumah) besar bagi Persipura di leg 1. Saya berharap, di pertandingan besok para pemain bisa menjaga konsentrasinya hingga peluit akhir berbunyi," tuntasnya. [initial]

 (esa/pra)