Jamu Arema Cronus, Mitra Kukar Tak Tegang

Jamu Arema Cronus, Mitra Kukar Tak Tegang
Mitra Kukar (c) ISC
- Menjamu Arema Cronus pada laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 tak membuat Mitra Kukar nervous. Klub berjuluk Naga Mekes ini rileks menghadapi tim yang di atas kertas memiliki kekuatan di atas mereka tersebut.


"Kita rileks dan enjoy menghadapi pertandingan ini. Namun, kita juga tetap fokus," ujar kapten tim Mitra Kukar, Bayu Pradana, pada .


"Kita juga berlatih rutin, seperti biasa saja," sambungnya.


Mitra Kukar bakal menghadapi Arema Cronus pada laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Jumat (20/05) besok.


Pada laga ini, Arema Cronus tak akan diperkuat sejumlah pemain mereka. Selain Bustomi, Cristian Gonzales, Dendi Santoso dan Antoni Putro Nugroho dipastikan bakal absen pada laga ini.


Sementara itu, menanggapi kekuatan Arema Cronus, yang timpang, Bayu mengaku tak mau meremehkan. Menurut pemain asal Salatiga ini, walau tanpa sejumlah pemain yang absen, klub berlogo singa mengepal dalam perisai ini tetap kuat.


"Menurut saya, absennya beberapa pemain ini tak terlalu berpengaruh. Pasalnya, pemain-pemain Arema memiliki kualitas setara, begitu pula dengan pengganti pemain-pemain yang absen tersebut," tandasnya. [initial]


 (den/asa)