Jajang Nurjaman Sambut Positif PI 2013

Jajang Nurjaman Sambut Positif PI 2013
Jajang Nurjaman © Persib.co.id
Bola.net - Nahkoda Persib Bandung Jajang Nurjaman tak cemas jika Piala Indonesia (PI) kembali digelar. Meski beban pertandingan semakin besar, tim berjuluk Maung Bandung ini menyambut positif ajakan untuk mengaktifkan kembali Piala Indonesia tersebut.

Jajang menyatakan, dengan otomatis agenda pertandingan klub dipastikan akan lebih padat dibandingkan musim lalu. Setelah peserta Indonesia Super League (ISL) 2012-13 rencananya bakal ditambah dua klub, dan ditambah akan diaktifkannya lagi Piala Indonesia bisa dijadikan ajang bagi pelatih untuk eksperimen dengan memberikan kesempatan kepada pemain pelapis.

“Dulu juga pernah begitu. Itu masih normal. Menurut saya masih ideal dengan 20 peserta untuk ISL. Dengan adanya Piala Indonesia akan menambah tingkat persaingan karena jumlah pertandingan buat klub bertambah,” ujar Jajang, Senin (01/10).

Selain itu, lanjut Jajang, PI kemungkinan besar akan jadi kesempatan baginya untuk mencoba komposisi pemain yang berbeda dibandingkan saat berlaga di ISL. “Asal tidak mengganggu jadwal itu bagus. Bisa juga kita arahkan untuk mencoba komposisi tim dengan pemain yang berbeda,” jelas mantan asisten pelatih Pelita Jaya Karawang tersebut.

Seperti diketahui, PT Liga Indonesia selaku operator PI siap menggelar kembali turnamen yang sempat vakum tahun 2012 lalu. PT Liga Indonesia berniat menggelar Piala Indonesia 2013 yang diikuti klub peserta ISL dan Divisi Utama. PI sendiri biasanya digelar 3 bulan setelah ISL bergulir atau pada Maret 2013.

Tim Maung Bandung sudah mengikuti PI sejak turnamen itu digelar pada tahun 2005. Namun, ditilik dari segi prestasi terbaik di ajang tersebut, Persib hanya bisa menembus perempat final di Piala Indonesia musim 2009-10.

“Jika pelaksanaannya Maret, saya kira bagus. Kita akan melakukan persiapan untuk turnamen itu jika kembali digelar,” pungkas Jajang. (hug/mac)