Jajal Madura United, Milo Seslija Tak Pedulikan Hasil

Jajal Madura United, Milo Seslija Tak Pedulikan Hasil
Milomir Seslija (c) Antok
- Milomir Seslija tak memedulikan hasil yang dicapai anak asuhnya pada laga uji coba kontra Madura United akhir pekan ini. Menurut pelatih Arema Cronus tersebut, ada hal-hal lain yang ia harapkan.


"Bagi saya, hasil akhir bukan yang utama. Terpenting adalah bagaimana kita bisa bermain sebagai sebuah tim," ujar Milomir Seslija.


"Selain itu, saya ingin melihat seluruh pemain saya tampil. Saya akan memberi kesempatan tampil bagi semua pemain saya," sambungnya.


Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (14/02), pukul 15:30 WIB. Bagi Arema Cronus, sesi uji coba ini memungkasi pemusatan latihan mereka. Sesi pemusatan latihan ini sendiri dihelat di Kusuma Agro Batu.


Sementara itu, Milo juga menyebut bahwa dari ajang ini ia akan melihat kekuatan tim jelang Bali Island Cup. Menurutnya, dengan uji coba ini, ia bisa menentukan skema tim dan mengantisipasi sejumlah pemain yang cedera.


"Saya ingin melihat siapa-siapa yang bisa saya mainkan di Bali dan siapa yang tidak," tandas pelatih asal Bosnia ini. [initial]


 (den/gia)