
Bola.net - Sejak memulai pemusatan latihan di Ciamis, seluruh awak Persib Bandung tampil dengan ciri khas tersendiri. Selama berada di Hotel Tyara Plaza, para pemain maupun ofisial tim tampil dengan seragam yang sama.
Suasana keakraban di ruang makan tampak terlihat sejak beberapa hari terakhir. Mereka mengenakan sepatu dan memakai kaos berkerah dengan model dan warna yang sama. Rupanya, hal tersebut sengaja diterapkan pelatih Jajang Nurjaman.
“Ya,betul ini ide berasal dari saya. Kita harus kompak dong,” ujar Jajang saat berbincang dengan reporter, Kamis (18/10).
Ia menerangkan, kekompakan bukan hanya ditunjukkan di dalam lapangan. Namun, dengan pemusatan latihan kali ini para pemain juga mulai berlatih mengenakan baju yang sama dan menggunakan sepatu.
“Bukan ingin tampil gaya saja. Dengan memakai sepatu, berarti kita menunjukkan pemain profesional. Selain itu demi menghindari pemain dari cedera juga,” terang Jajang.
Jajang melanjutkan, para pemain harus memulai sesuatu selama pemusatan latihan berlangsung dengan menjaga kedisiplinan. “Setiap mau makan, semua harus berkumpul dulu. Tidak ada yang boleh makan sebelum waktu yang ditentukan,” jelasnya.
Menurut Jajang, hal ini pernah ia lakukan selama menjadi staf pelatih di Pelita Jaya Karawang. Namun, dengan menularkan kebiasaan ini kepada seluruh awak Persib, ia mengharapkan tercipta kekompakan. “Dengan kompak begini lebih bagus. Mungkin, nanti dalam laga tandang Persib akan dilakukan hal yang sama,” tandasnya. (hug/mac)
Suasana keakraban di ruang makan tampak terlihat sejak beberapa hari terakhir. Mereka mengenakan sepatu dan memakai kaos berkerah dengan model dan warna yang sama. Rupanya, hal tersebut sengaja diterapkan pelatih Jajang Nurjaman.
“Ya,betul ini ide berasal dari saya. Kita harus kompak dong,” ujar Jajang saat berbincang dengan reporter, Kamis (18/10).
Ia menerangkan, kekompakan bukan hanya ditunjukkan di dalam lapangan. Namun, dengan pemusatan latihan kali ini para pemain juga mulai berlatih mengenakan baju yang sama dan menggunakan sepatu.
“Bukan ingin tampil gaya saja. Dengan memakai sepatu, berarti kita menunjukkan pemain profesional. Selain itu demi menghindari pemain dari cedera juga,” terang Jajang.
Jajang melanjutkan, para pemain harus memulai sesuatu selama pemusatan latihan berlangsung dengan menjaga kedisiplinan. “Setiap mau makan, semua harus berkumpul dulu. Tidak ada yang boleh makan sebelum waktu yang ditentukan,” jelasnya.
Menurut Jajang, hal ini pernah ia lakukan selama menjadi staf pelatih di Pelita Jaya Karawang. Namun, dengan menularkan kebiasaan ini kepada seluruh awak Persib, ia mengharapkan tercipta kekompakan. “Dengan kompak begini lebih bagus. Mungkin, nanti dalam laga tandang Persib akan dilakukan hal yang sama,” tandasnya. (hug/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 17 Oktober 2012 21:43
-
Bola Indonesia 17 Oktober 2012 20:00
-
Bola Indonesia 17 Oktober 2012 16:23
-
Bola Indonesia 17 Oktober 2012 14:08
-
Bola Indonesia 17 Oktober 2012 13:02
Jajang: Jika Hujan Deras, Persib Berlatih di Lapangan Futsal
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 12:15
-
Liga Spanyol 24 Maret 2025 12:15
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 12:02
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 12:01
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 12:00
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 11:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...