
Bola.net - - Arema FC akan menjamu Persela Lamongan pada pekan ketiga Shopee Liga 1 yang disiarkan Indosiar. Pada duel di Stadion Kanjuruhan pada Senin (27/5) malam WIB, kedua tim akan berebut kemenangan perdana musim ini.
Arema FC mengawali musim ini dengan dua kekalahan beruntun. Singo Edan menyerah 1-3 dari PSS Sleman pada laga pembuka (15/5/2019) dan takluk 0-2 dari Borneo FC (22/5/2019).
Adapun Persela lebih mendingan. Pada laga pembuka Laskar Joko Tingkir menyerah 1-5 dari Madura United (17/5/2019) dan bermain imbang 2-2 melawan Persipura Jayapura (22/5/2019).
Advertisement
Jadi, laga ini bisa menjadi titik kebangkitan kedua tim tersebut. Namun, Arema FC lebih diuntungkan karena bermain kandang dihadapan puluhan ribu Aremania.
Stadion diyakini bakal penuh karena menjadi laga kandang pertama Arema FC musim ini di Shopee Liga 1 2019. Jadi, kehadiran para suporter bakal menjadi suntikan motivasi buat pasukan Milomir Seslija.
Statistik Soccerway mencatat, laga ini menjadi pertemuan ke-17 sepanjang sejarah. Arema FC sejauh ini meraih lima kemenangan, Persela Lamongan meraih lima kemenangan, dan empat laga berakhir tanpa pemenang.
Jadwal Arema vs Persela
Senin (27/5/2019)
Arema vs Persela Lamongan
Stadion: Kanjuruhan, Malang
Jam: 20.30 WIB
Live: Indosiar [Live streaming lewat tautan berikut ini]
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 26 Mei 2019 23:15
-
Open Play 26 Mei 2019 22:55
Highlights Shopee Liga 1 2019: PSIS Semarang 2-1 Persija Jakarta
-
Bola Indonesia 26 Mei 2019 22:28
Hasil Pertandingan PSIS Semarang vs Persija Jakarta: Skor 2-1
-
Bola Indonesia 26 Mei 2019 21:04
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...