
Bola.net - - Persita Tangerang bakal berjumpa Persela Lamongan pada laga perdana Piala Presiden 2019 yang akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar. Pada duel tersebut, kedua tim tidak akan didampingi oleh pelatih kepalanya.
Widodo C. Putro dan di kubu Persita dan Aji Santoso di pihak Persela, kini sedang menjalani kursus kepelatihan AFC Pro. Jadi, kehadiran keduanya akan diwakili oleh para asistennya.
Bagi Persita, laga ini adalah pembuktian jika mereka bukan pelengkap di Grup E. Pasalnya, dari tiga tim yang bersaing di grup ini, Pendekar Cisadane adalah satu-satunya tim yang bermain di level Liga 2. Tiga tim lainnya adalah kontestan kompetisi Liga 1.
Advertisement
Sementara, bagi Persela, laga melawan Persita adalah ujian pertama bagi skuat barunya. Laskar Joko Tingkir membuat perombakan skuat yang cukup drastis pada musim 2019, terutama pada sektor pemain asing.
Persela melepas semua pemain asing pada musim 2018 dan menggantinya dengan nama-nama baru. Laga melawan Persita bakal jadi panggung bagi Kei Hirose (gelandang/Jepang), Jairo Rodriguez (stoper/Brasil), Jose Sardon (gelandang/Argentina) dan Washington Brandao (striker/Brasil).
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca jadwal pertandingan antara Persita Tangerang vs Persela Lamongan.
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming
Pertandingan antara Persita Tangerang melawan Persela Lamongan akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang. Sepak mula pertandingan ini akan dimulai pada pukul 15.30 WIB pada hari Senin (4/3) WIB.
Indosiar akan menyiarkan secara langsung laga antara Persita Tangerang melawan Persela Lamongan. Bagi Bolaneters yang tidak sempat menyaksikan tayangan langsung tersebut, laga bisa dilihat secara live streaming di vidio.com atau dalam tayangan di bawah ini:
Berita Video
Berita video 5 fakta tentang trofi Liga Champions serta kehadirannya di Jakarta, Surabaya dan Bali.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Februari 2019 21:49
Jacksen Tiago Tak Bisa Gambar Peta Persaingan Grup E Piala Presiden 2019
-
Bola Indonesia 4 Februari 2019 21:11
-
Bola Indonesia 2 Februari 2019 01:41
Pelatih Arema FC Mengaku Paham Siasat Kesukaan Widodo C Putro
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...