Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Hari Ini, Selasa 29 Maret 2022

Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Hari Ini, Selasa 29 Maret 2022
Striker Persikabo 1973, Ciro Alves (c) Bola.com/Nandang Permana

Bola.net - Jadwal siaran langsung BRI Liga 1 2021/2022 di Indosiar hari ini, Selasa 29 Maret 2022. Siaran langsung BRI Liga 1 di Indosiar hari ini salah satunya adalah laga Madura United vs Persikabo 1973.

Duel Madura United vs Persikabo 1973 dan laga-laga BRI Liga 1 lainnya juga bisa disiarkan secara live streaming di Vidio.

Madura United akan berjumpa Persikabo 1973 pada laga pekan ke-34 BRI Liga 1 2021/2022. Duel ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Selasa (29/3/2022) mulai pukul 19.30 malam WIB dan disiarkan langsung Indosiar.

Madura United dan Persikabo 1973 sudah aman dari ancaman degradasi. Laga ini ibarat 'formalitas' bagi kedua tim untuk merampungkan musim 2021/2022. Tapi, bukan berarti kedua tim tidak akan serius.

Madura United harus menang akan tetap berada di 10 besar klasemen akhir BRI Liga 1. Sementara, kubu Persikabo 1973 harus membantu Ciro Alves mencetak gol dan mendapatkan gelar top skor BRI Liga 1. Akan terasa sangat indah bagi Persikabo 1973 jika menutup musim dengan tiga poin.

1 dari 6 halaman

Perpisahan Persela Lamongan

Perpisahan Persela Lamongan

Persela Lamongan di BRI Liga 1 2021/2022 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Persela Lamongan akan memainkan laga perpisahan di ajang BRI Liga 1 musim 2021/2022. Persela akan berjumpa PSIS Semarang pada duel di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Selasa (29/3/2022) mulai pukul 15.15 petang WIB.

Laga ini memang sudah tidak lagi menentukan bagi kedua tim. PSIS Semarang sudah tak mengejar potensi juara dan dipastikan bertahan di Liga 1 musim depan.

Sementara Persela Lamongan sudah dipastikan bakal tampil di Liga 2 musim depan setelah terdegradasi musim ini bersama Persiraja Banda Aceh dan satu slot lagi yang masih mengancam Persipura Jayapura, Barito Putera, dan PSS Sleman.

Menghadapi laga pemungkas di BRI Liga 1, karteker pelatih Persela, Ragil Sudirman sudah menyiapkan tim sebaik mungkin. "Saya juga mau memberi kesempatan pemain-pemain muda yang belum pernah main, insyaallah saya mainkan," katanya.

Simak jadwal lengkap siaran langsung pekan ke-34 BRI Liga 1 di bawah ini ya Bolaneters.

2 dari 6 halaman

Selasa, 29 Maret 2022

  • 15.15 WIB: Persela Lamongan Vs PSIS Semarang - O Channel
  • 19.30 WIB: Madura United Vs Persikabo 1973 - Indosiar
3 dari 6 halaman

Rabu, 30 Maret 2022

  • 15.15 WIB: Persiraja Banda Aceh Vs Bhayangkara FC - O Channel
  • 18.15 WIB: Arema FC Vs PSM Makassar - Indosiar
  • 20.45 WIB: Persebaya Surabaya Vs Borneo FC - Indosiar
4 dari 6 halaman

Kamis, 31 Maret 2022

  • 15.30 WIB: Persija Jakarta Vs PSS Sleman - Vidio
  • 15.30 WIB: Barito Putera Vs Persib Bandung - Indosiar
  • 15.30 WIB: Persita Tangerang Vs Persipura Jayapura - O Channel
  • 20.00 WIB: Persik Kediri Vs Bali United - Indosiar

DISCLAIMER: Jadwal pertandingan dan siaran langsung dapat berubah sewaktu-waktu.

5 dari 6 halaman

Klasemen BRI Liga 1

6 dari 6 halaman

Top Skor BRI Liga 1

22 gol - Ilija Spasojevic (Bali United)
20 gol - Ciro Alves (Persikabo 1973)
19 gol - Carlos Fortes (Arema)
18 gol - Youssef Ezzejjari (Persik Kediri)
16 gol - Taisei Marukawa (Persebaya)
14 gol - Marko Simic (Persija Jakarta)
13 gol - Francisco Torres (Borneo)