
Bola.net - Jadwal siaran langsung BRI Liga 1 2021/2022 hari ini, Sabtu 5 Februari 2022. Siaran langsung BRI Liga 1 hari ini salah satunya adalah laga Madura United vs Persela Lamongan.
Semua pertandingan BRI Liga 1 juga disiarkan secara live streaming di Vidio.
Madura United berhadapan dengan Persela dalam laga pekan ke-23 Liga 1 2021/22 pada Sabtu (5/2/2022) sore WIB. Duel ini akan berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali.
Advertisement
Madura United saat ini menghuni peringkat 11 di klasemen sementara dengan koleksi 25 poin. Pada laga terakhirnya, mereka gagal bertanding melawan Persipura karena badai cedera dan COVID-19.
Persela sekarang sedang bertengger di urutan 16 klasemen sementara dengan torehan 17 poin. Pada laga terakhirnya, mereka takluk di tangan Arema FC dengan skor 0-1.
Arema Jumpa Persija
Arema FC bakal berjumpa Persija pada pekan ke-23 BRI Liga 1, Sabtu (5/2/2022) malam WIB. Duel ini akan menjadi pertemuan antara dua tim dengan performa yang berkebalikan.
Arema FC berada di puncak klasemen dan tidak pernah kalah pada 19 laga beruntun. Singo Edan bahkan tidak pernah kebobolan pada enam laga terakhir di BRI Liga 1.
Persija sendiri tidak tampil cukup bagus. Pada laga terakhirnya, Macan Kemayoran kalah dari klub yang ada di dasar klasemen yakni Persiraja Banda Aceh.
Simak jadwal lengkap pekan ke-23 BRI Liga 1 di bawah ini ya Bolaneters:
Sabtu, 5 Februari 2022
18.15 WIB: Madura United vs Persela Lamongan (Indosiar)
20.45 WIB: Arema FC vs Persija Jakarta (Indosiar)
Minggu, 6 Februari 2022
15.15 WIB: Persik Kediri vs PSIS Semarang (Indosiar)
15.15 WIB: Persiraja Banda Aceh vs Persita Tangerang (Vidio)
18.15 WIB: Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura (Indosiar)
20.00 WIB: Barito Putera vs PSS Sleman (O Channel)
20.45 WIB: Persib Bandung vs Bhayangkara FC (Indosiar)
Senin, 7 Februari 2022
15.15 WIB: Borneo FC vs Persikabo 1973 (O Channel)
20.30 WIB: Bali United vs PSM Makassar (Indosiar)
DISCLAIMER: Jadwal pertandingan dan siaran langsung dapat berubah sewaktu-waktu.
Klasemen BRI Liga 1
Top Skor BRI Liga 1
15 gol - Ilija Spasojevic (Bali United)
13 gol - Ciro Alves (Persikabo 1973), Youssef Ezzejjari (Persik Kediri)
12 gol - Marko Simic (Persija Jakarta), Taisei Marukawa (Persebaya)
11 gol - Francisco Torres (Borneo), Carlos Fortes (Arema FC)
Baca Juga:
- Wow! Jurnalis Italia Sarankan Lazio Rekrut Pratama Arhan yang Tampil Mengesankan di Timnas Indonesia
- BRI Liga 1 2021/2022: Penyerang Arema FC Akui Barisan Depan Timnya Harus Lebih Tajam
- BRI Liga 1 2021/2022: Tanpa Maringa Hadapi Persija, Arema FC Tetap Pede
- Ronaldo Kwateh Telat Gabung Timnas Indonesia U-23, Ini Alasannya
- BRI Liga 1 2021/2022: Persija Timpang, Arema Enggan Jemawa
- Madura United vs Persela, Jafri Sastra Was-Was Tunggu Hasil Swab PCR
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 4 Februari 2022 11:58
Jadwal Siaran Langsung Serie A di RCTI dan Vidio Pekan Ini, 5-8 Februari 2022
-
Bundesliga 4 Februari 2022 11:41
Jadwal Siaran Langsung Bundesliga di tvOne Pekan Ini, 5-6 Februari 2022
-
Bola Indonesia 3 Februari 2022 08:04
Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Hari Ini, Kamis 3 Februari 2022
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...