
Bola.net - PT Liga Indonesia telah mengeluarkan jadwal resmi Indonesian League Super (ISL) 2014. Manajemen PT Pagolona Sulawesi Mandiri yang mengelola PSM Makassar telah menerima jadwal tersebut tadi malam.
Dalam jadwal yang diterima, PSM akan mengawali kompetisi dengan menjamu Putra Samarinda pada 2 Februari nanti. PSM akan menjamu Putra Samarinda di Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Jadwal baru ini membuat sejumlah rencana harus diubah pelaksanaannya. Pasalnya, manajemen sebelumnya menerima draft jadwal yang mana PSM pertama bertanding pada 5 Februari nanti.
"Kita terima jadwalnya tengah malam tadi. Kita lagi memikirkan jumlah agenda yang pasti berubah karena jadwal tersebut," ujar Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina, Jumat (17/1/2014).
Salah satu agenda yang berubah adalah rencana uji coba. Manajemen sudah mengagendakan uji coba di Jawa dan berangkat Selasa (21/1/2014) nanti. Wina melanjutkan, pihak manajemen memilih uji coba di luar Makassar dan memilih di Jawa karena di sana banyak stadion yang bisa dipakai. Selain itu, di Jawa juga banyak tim-tim yang memiliki pemain berkualitas.
"Itu juga kita belum tahu jadi atau tidak karena tiba-tiba dapat jadwal di mana PSM harus main 2 Februari. Program pelatih dibuat untuk laga tanggal 5 Februari," lanjut Wina.
Selain itu, rencana launching tim juga bakal dimajukan. Awalnya, manajemen berencana untuk melakukan launching tim pada 1 Februari nanti. Tapi, jadwal itu dipastikan dimajukan karena tim sudah mesti ada di Surabaya untuk mempersiapkan diri menghadapi laga melawan Putra Samarinda.
"Tentang itu masih akan kita bicarakan lagi dengan pelatih dan pimpinan tim serta manajemen. Apakah akan digelar setelah kongres PSSI (26 Januari) atau bagaimana," lanjutnya. (nda/dzi)
Dalam jadwal yang diterima, PSM akan mengawali kompetisi dengan menjamu Putra Samarinda pada 2 Februari nanti. PSM akan menjamu Putra Samarinda di Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Jadwal baru ini membuat sejumlah rencana harus diubah pelaksanaannya. Pasalnya, manajemen sebelumnya menerima draft jadwal yang mana PSM pertama bertanding pada 5 Februari nanti.
"Kita terima jadwalnya tengah malam tadi. Kita lagi memikirkan jumlah agenda yang pasti berubah karena jadwal tersebut," ujar Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina, Jumat (17/1/2014).
Salah satu agenda yang berubah adalah rencana uji coba. Manajemen sudah mengagendakan uji coba di Jawa dan berangkat Selasa (21/1/2014) nanti. Wina melanjutkan, pihak manajemen memilih uji coba di luar Makassar dan memilih di Jawa karena di sana banyak stadion yang bisa dipakai. Selain itu, di Jawa juga banyak tim-tim yang memiliki pemain berkualitas.
"Itu juga kita belum tahu jadi atau tidak karena tiba-tiba dapat jadwal di mana PSM harus main 2 Februari. Program pelatih dibuat untuk laga tanggal 5 Februari," lanjut Wina.
Selain itu, rencana launching tim juga bakal dimajukan. Awalnya, manajemen berencana untuk melakukan launching tim pada 1 Februari nanti. Tapi, jadwal itu dipastikan dimajukan karena tim sudah mesti ada di Surabaya untuk mempersiapkan diri menghadapi laga melawan Putra Samarinda.
"Tentang itu masih akan kita bicarakan lagi dengan pelatih dan pimpinan tim serta manajemen. Apakah akan digelar setelah kongres PSSI (26 Januari) atau bagaimana," lanjutnya. (nda/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 Januari 2014 21:29
-
Bola Indonesia 16 Januari 2014 20:23
-
Bola Indonesia 16 Januari 2014 19:54
-
Bola Indonesia 16 Januari 2014 19:03
-
Bola Indonesia 16 Januari 2014 18:56
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...