Jadwal Pertandingan Shopee Liga 1 Hari Ini, Jumat 13 Desember 2019

Jadwal Pertandingan Shopee Liga 1 Hari Ini, Jumat 13 Desember 2019
Shopee Liga 1 2019 (c) Bola.net

Bola.net - Kompetisi Shopee Liga 1 2019 pekan ke-32 akan ditutup dengan dua pertandingan hari ini, Jumat (13/12/2019). Persija Jakarta akan menghadapi Madura United, sementara PSIS Semarang akan meladeni Semen Padang.

Pertandingan itu sangat penting, terutama buat Persija, Semen Padang, dan PSIS yang menginginkan poin maksimal untuk membantu kepastian klub bertahan di Liga 1 musim depan. Hingga partai ke-31, PSIS mengumpulkan poin 40, Persija (38), dan Semen Padang (31).

Di atas kertas, sangat sulit buat Semen Padang untuk beranjak menuju zona aman, mengingat persaingan dengan tim di atasnya cukup ketat, sedangkan pertandingan Liga 1 2019 tinggal menyisakan dua pekan lagi.

Sebaliknya, PSIS tinggal membutuhkan kemenangan melawan Semen Padang untuk memastikan tetap bermain di kompetisi kasta teratas pada musim depan.

Begitu pula Persija, yang masih membutuhkan setidaknya dua kemenangan di sisa musim ini untuk kepastian bertahan. Alhasil, laga melawan Madura United harus dimaksimalkan, apalagi tim tamu sudah relatif "aman".

Madura United "hanya" akan bersaing di perebutan peringkat kedua menyusul kepastian Bali United jadi juara musim ini pada pekan ke-30 lalu.

Suporter keempat kesebelasan serta penggemar sepak bola nasional yang tidak bisa menyaksikan secara langsung, dapat menonton aksi tim dan pemain kesayangan melalui lndosiar dan O Channel, serta live streaming di Vidio.

Berikut jadwal lengkapnya.

1 dari 1 halaman

Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Jumat (13/12/2019)

Persija Jakarta vs Madura United

  • Stadion: Gelora Bung Karno, Jakarta
  • Jam kick-off: 18.30 WIB
  • Live: Indosiar.

PSIS Semarang vs Semen Padang

  • Stadion: Moch Soebroto, Magelang
  • Jam kick-off: 18.30 WIB
  • Live: O Channel.

Disadur dari: Bola.com/Penulis Aning Jati/Editor Rizki Hidayat

Published: 13 Desember 2019