
Bola.net - Jadwal siaran langsung leg kedua final BRI Liga 1 2023/2024 antara Madura United vs Persib Bandung, Jumat 31 Mei 2024. Laga Madura United vs Persib akan dimainkan mulai pukul 19.00 WIB, live di Indosiar.
Leg kedua akan dimainkan di markas Madura United, Stadion Gelora Bangkalan. Di hadapan fans mereka, Laskar Sape Kerap punya misi sulit usai menelan kekalahan 3-0 dari Persib pada leg pertama.
Madura United harus menang dengan selisih empat gol untuk bisa menjadi juara. Tentu ini bukan perkara mudah. Sebab, lini belakang Persib sangat solid sekak Bojan Hodak ditunjuk sebagai pelatih.
Advertisement
Selain itu, Madura United juga belum pasti bisa diperkuat Hugo 'Jaja' Gomes. Sang gelandang mengalami cedera pada leg pertama lalu. Nah, tiga gol yang bersarang di gawang Madura United, semua terjadi setelah Jaja keluar lapangan.
Persib Bandung Tegaskan Fokusnya untuk Leg ke-2
Persib Bandung berada di atas angin, akan tetapi mereka tak ingin lengah. Pelatih Bojan Hodak memastikan bahwa Persib belum juara. Masih ada leg kedua yang harus dituntaskan Maung Bandung.
"Kemenangan yang bagus tapi belum selesai, Ini baru leg pertama, perjuangan kami masih ada satu pertandingan lagi, kami harus menganggap leg kedua nanti skornya masih 0-0," kata Hodak.
Bek tengah Alberto Rodriguez juga punya pandangan yang sama. Alberto senang dengan hasil impresif pada leg pertama. Namun, segalanya bisa terjadi pada leg kedua dan Alberto sangat waspada.
"Permainan bagus, atmosfer bagus. Sekarang kami harus fokus di pekan ini karena masih ada satu pertandingan tersisa. Sekarang skor 3-0 tapi masih ada satu pertandingan lagi," ungkap Alberto.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
Madura United vs Persib Bandung
Stadion Gelora Bangkalan
Jumat, 31 Mei 2024
19.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio
Link streaming: Klik tautan ini
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vidio bisa diakses dengan berlangganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Harga paket Platinum mulai Rp39 ribu per bulan, sedangkan paket Diamond mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Jadwal dan Hasil Final BRI Liga 1
Perebutan tempat ke-3
Leg 1
Sabtu, 25 Mei 2024
Bali United 0-0 Borneo FC
Leg 2
Kamis, 30 Mei 2024
19.00 WIB: Borneo FC vs Bali United
Final
Leg 1
Minggu, 26 Mei 2024
Persib Bandung 3-0 Madura United (Ciro Alves 70', David da Silva 90'+4', 90+12')
Leg 2
Jumat, 31 Mei 2024
19.00 WIB: Madura United vs Persib Bandung
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Prediksi BRI Liga 1: Borneo FC vs Bali United 30 Mei 2024
- Legenda Arema Buka Suara Ihwal Kriteria Sosok Pelatih Arema FC Musim Depan
- Persamaan Filosofi Bojan Hodak dan Shin Tae-yong: Penentu Permainan Bukan Hanya Penguasaan Bola
- Doa Umuh Muchtar: Ya Allah, Mudah-mudahan Setiap Tahun Persib Juara
- Jadwal Final BRI Liga 1 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:15
-
Voli 20 Maret 2025 10:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...