
Bola.net - Jadwal pertandingan Shopee Liga 1 2020 pada hari Minggu (8/3/2020). Hari ini, dua pertandingan bakal digelar dan disiarkan langsung Indosiar. Salah satunya duel seru Arema FC vs Persib Bandung.
Dua pertandingan yang bisa dinikmati melalui layar kaca di Indosiar maupun live streaming via Vidio adalah PSS Sleman versus Tira Persikabo serta big match Arema kontra Persib Bandung.
Duel PSS menjamu Tira Persikabo dimainkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, sedangkan laga Arema melawan Persib dipertandingkan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.
Advertisement
Baik PSS maupun Tira Persikabo, keduanya sama-sama memburu kemenangan pertama di Liga 1 2020. Pasalnya, pada partai pertama pekan lalu, PSS dan Tira Persikabo menelan kekalahan.
PSS berpotensi meraup tiga poin pertama musim ini karena tim Elang Jawa bermain di hadapan suporter sendiri. Hanya, PSS menghadapi sedikit persoalan lantaran satu di antara kelompok suporternya, yakni Brigata Curva Sud (BCS), masih melakukan aksi boikot.
Dengan begitu, bisa saja hal di luar teknis pertandingan itu bisa memengaruhi penampilan di lapangan, yang bisa dimanfaatkan skuad Tira Persikabo.
Sementara, jaminan laga seru tersaji dari Malang. Dua tim yang sama-sama meraih kemenangan pada pertama, Arema dan Persib, bakal bentrok.
Yang menarik dari duel ini, pelatih dari dua kesebelasan pernah saling membesut tim rival. Pelatih Arema saat ini, Mario Gomez, pernah jadi pelatih Persib pada musim 2018. Beberapa pemain di tim Maung Bandung saat ini pernah dibesut Gomez.
Sedangkan Persib sekarang ini dilatih Robert Alberts, yang pernah mengarsiteki tim Singo Edan pada musim 2010. Pelatih asal Belanda ini bahkan mengantar Arema menjuarai ISL musim itu.
Agar tak ketinggalan duel-duel menarik pekan kedua Shopee Liga 1 2020 pada Minggu hari ini, simak jadwal lengkapnya di bawah ini:
Jadwal Pertandingan
Minggu (8/3/2020)
Arema vs Persib Bandung
Stadion: Kanjuruhan, Kabupaten Malang
Jam: 15.30 WIB
Live: Indosiar
PSS Sleman vs Tira Persikabo
Stadion: Maguwoharjo, Sleman
Jam: 18.30 WIB
Live: Indosiar
Sumber: Bola.com - 8/3/2020
Penulis: Aning Jati
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 7 Maret 2020 21:38
Bertemu Persib Bandung, Pelatih Arema FC Pastikan Akan Profesional
-
Bola Indonesia 7 Maret 2020 19:33
-
Bola Indonesia 7 Maret 2020 13:48
-
Bola Indonesia 6 Maret 2020 23:06
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...