
Bola.net - Gelandang Persib Bandung, Abdul Aziz Lutfi Akbar mendapat jaminan bermain dari pelatih Robert Alberts pada laga kontra Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, di pekan ke 14 Shopee Liga 1 2019, Rabu (14/8/2019). Untuk itu, ia bertekad memberikan kemampuan terbaiknya dalam pertandingan tersebut.
"Saya bersyukur dan berterima kasih kepada staf pelatih yang telah memberi kepercayaan kepada saya untuk bermain sejak menit awal," kata Abdul Aziz di Graha Persib, Bandung, Selasa (13/8/2019).
"Sekarang tinggal bagaimana saya fokus untuk memaksimalkan dan menjawab kepercayaan pelatih. Juga membantu tim ini memenangkan pertandingan besok melawan Borneo," tambah pemain bernomor punggung 8 di Persib Bandung ini.
Advertisement
Aziz menambahkan laga melawan Borneo bukan hal yang mudah dihadapi.
"Saya tahu Borneo tim yang bagus. Mereka belum terkalahkan di tujuh pertandingan terakhir, kalau tidak salah. Itu menjadi motivasi bagi kami untuk mengalahkan mereka," kata Aziz.
Aziz menambahkan apalagi pertandingan besok merupakan laga penting bagi Persib demi memperbaiki posisi di klasemen sementara Liga 1 2019 dan memperbaiki mental pemain Persib.
"Jadi kami harus fokus pada hasil dan tujuan. Sebagai pemain, saya siap untuk bermain dan saling bahu membahu untuk memenangkan pertandingan besok," tutur Aziz.
Berharap Wasit Adil
Aziz berharap pada pertandingan besok, sang pengadil lapangan bisa memimpin dengan bersikap tegas dan fair selama pertandingan.
“Kami tahu pada beberapa pertandingan kemarin, wasit kurang baik dan mudah-mudahan di pertandingan besok menjadi pertandingan yang bagus buat kedua tim. Pertandingan yang menarik dan wasit bisa adil di pertandingan besok," harap pemain eks pemain Persib Bandung U-21 ini.
Sumber: Bola.com/Erwin Snaz - Ditulis 13 Agustus 2019
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 11 Agustus 2019 22:48
Respon Manajer Persib Umuh Muhtar Atas Aksi Unjuk Rasa Bobotoh
-
Bola Indonesia 9 Agustus 2019 10:29
-
Bola Indonesia 9 Agustus 2019 10:00
-
Bola Indonesia 9 Agustus 2019 04:31
Nil Maizar Sesalkan Persela Kebobolan Lewat Skema Set Pieces
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...