Jacksen Bakal Benahi Seluruh Aspek Permainan Persipura

Jacksen Bakal Benahi Seluruh Aspek Permainan Persipura
Jacksen F Tiago (c) Apriani Landa
Bola.net - Sukses Persipura Jayapura merepotkan Kuwait SC pada leg pertama babak delapan besar AFC Cup tak membuat Jacksen F Tiago puas. Pelatih Persipura ini mengaku bakal membenahi seluruh aspek permainan anak asuhnya guna menyongsong leg kedua.

"Kita akan benahi lagi seluruh kekurangan yang ada pada pertandingan pertama tadi," ujar Jacko, sapaan karib Jacksen, pada Bola.net.

"Semuanya, mulai teknik, taktik, kondisi fisik sampai kondisi psikis mereka," sambungnya.

Sebelumnya, pada leg perdana melawan Kuwait SC, Selasa (19/08) malam waktu Kuwait, Persipura nyaris mampu mencuri poin, meski akhirnya harus kalah dengan skor 2-3.

Pada pertandingan ini, dua gol Persipura dicetak Lim Jun Sik dan Gerald Pangkali. Sementara, gol-gol tuan rumah dicetak Chadi Hammami dan Ali Al Kandari (dua gol).

Persipura sendiri bakal menjadi tuan rumah leg kedua laga ini. Pertandingan tersebut bakal dihelat di Stadion Mandala Jayapura, Selasa (26/08) mendatang.

Sementara, meski gagal memetik poin pada laga perdana, Jacko mengaku tetap optimis dengan peluang mereka. Menurutnya, para penggawa Persipura bakal bekerja keras untuk mencetak sejarah sebagai tim Indonesia pertama yang lolos dari fase Delapan Besar AFC Cup. "Semoga Tuhan memberkati upaya kami ini," tandasnya. (den/dzi)