Izin Polisi Keluar, PSS Resmi Uji Coba Lawan Persija

Izin Polisi Keluar, PSS Resmi Uji Coba Lawan Persija
Arema Cronus (c) ISC
- Pertandingan persahabatan yang mempertemukan PSS Sleman kontra Persija Jakarta akhirnya mendapat izin dari Kepolisian. Laga tersebut akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Minggu (25/9).


"Pertandingan jadi. Izin sudah keluar dan kick off pukul 15.30," ujar Manajer PSS Sleman, Arief Juliwibowo saat dihubungi wartawan, Kamis (22/9).


Laga uji coba tersebut merupakan persiapan bagi kedua tim sebelum kembali tampil pada turnamen Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.


PSS akan tampil pada babak 16 besar ISC B yang bakal mulai bergulir 30 September mendatang. Sementara Persija akan kembali bertarung di ISC A dengan menjamu Perseru Serui pada 2 Oktober.


Bagi Persija, uji coba melawan PSS bertujuan untuk mempertajam penyelesaian akhir dan menguatkan visi bermain. Hal ini dilakukan agar Ismed Sofyan dan kawan-kawan bisa bangkit dari keterpurukan di ISC A. [initial]


 (yl/pra)