
Bola.net - - Borneo FC punya penilaian berbeda terhadap kepemimpinan wasit Hasan Akrami cs yang mendapat protes dari Madura United. Pihak Pesut Etam menyebut wasit asal Iran tersebut merupakan yang terbaik sepanjang kompetisi Liga 1.
"Ada satu yang menurut saya ini proses pembelajaran untuk sepak bola Indonesia, kalau menurut saya hari ini referee sangat bagus, sangat luar biasa," ungkap Pelatih Borneo FC, Iwan Setiawan.
"Selama saya berada di sepak bola, ini merurut saya salah satu wasit terbaik yang pernah memimpin di liga Indonesia," tegas Iwan.
Dikatakan Iwan, justru yang terpenting saat ini adalah bagaimana sikap publik sepak bola Indonesia dalam menyikapi wasit yang seperti itu. Yang pasti dirinya sangat mengapresiasi kepemimpinan Hasan Akrami dan jajarannya.
"Ini adalah kebangkitan sepak bola Indonesia seandainya pertandingan ke depan dipimpin wasit yang seperti ini, saya yakin sepak bola Indonesia akan maju," tambah Iwan.
"Banyak contoh hasil dari kompetisi indonesia dengan gaya kepemimpinan wasit di Indonesia, yang akhirnya sangat merugikan tim nasional kita saat bertanding di international match," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Oktober 2017 22:19
-
Bola Indonesia 13 Oktober 2017 21:12
-
Bola Indonesia 30 September 2017 20:38
-
Bola Indonesia 21 September 2017 02:20
-
Bola Indonesia 20 September 2017 21:11
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...