Bola.net - - Nama operator kompetisi sepakbola Tanah Air pada 2017 mendatang akan berubah menjadi PT Liga Indonesia Baru. Lembaga itu nantinya akan dipimpin oleh CEO baru, Iwan Budianto.
Perubahan tersebut diutarakan oleh Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi. Dia mengumumkan hal itu usai digelarnya acara pelantikan pengurus PSSI periode 2016-2020 di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (27/1/2017).
Sebelumnya, nama operator liga adalah PT Liga Indonesia. Dan yang bertindak sebagai CEO adalah Joko Driyono.
Perubahan ini sendiri membuat Iwan Budianto mendapatkan dua tanggung jawab besar. Pasalnya, saat ini CEO Arema FC itu juga diberi amanah sebagai Kepala Staf Ketua Umum PSSI.
Iwan kemudian dimintai komentarnya terkait jabatan barunya tersebut. Namun dirinya tak memberikan banyak keterangan.
"Minta keterangan kepada Sekjen PSSI (Ade Welington). Nanti juga akan ada rapat Exco di Makostrad," jawab Iwan.
Iwan sendiri sebelumnya sempat ditunjuk menjadi Wakil Ketua Umum PSSI. Dia berduet dengan Joko Driyono.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 26 Januari 2017 18:27
-
Bola Indonesia 26 Januari 2017 07:52
Premier League dan Manchester City Buka Jalinan Kerjasama dengan PSSI
-
Bola Indonesia 25 Januari 2017 14:10
-
Bola Indonesia 25 Januari 2017 08:15
-
Bola Indonesia 24 Januari 2017 08:41
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...