IPL 2013, Persema Kembali Gunakan Kostum Biru

IPL 2013, Persema Kembali Gunakan Kostum Biru
Musim 2013, Persema kembali kenakan kostum biru © Antara
Bola.net - Mengarungi Indonesian Premier League 2013, Persema Malang kembali menggunakan julukan aslinya sebagai Bledek Biru. Tak hanya julukan, tetapi logo yang terpampang pada jersey tim juga akan ikut berganti.

"Dalam laga perdana di ajang Indonesian Premier League (IPL) yang dijamu PSIR Rembang nanti jersey dan logo Persema sudah berubah total, tidak lagi bergambar Tugu Kota Malang dengan tiga lingkaran dan warna dasar kuning," ucap Manajer Persema, Patrick Tarigan seperti dilansir Antara.

Logo baru Persema nantinya akan terpampang dua singa yang sedang bertarung dengan warna keperakan. Logo tersebut dinilai lebih modern, bahkan warna jersey utama nantinya juga tidak lagi warna merah, melainkan biru muda.

Sejak tahun 2004 atau ketika ada pergantian Wali Kota Malang dari Suyitno ke Peni Suparto, baik warna utama jersey maupun julukan Persema berubah. Warna jersey berubah menjadi merah dan julukannya menjadi Laskar Ken Arok.

"Pada saat melawan PSIR Rembang inilah kami akan kenalkan jersey dan julukan Persema yang baru kepada publik. Kami juga berharap perubahan-perubahan ini menjadi momentum kebangkitan bagi Persema untuk berprestasi lebih baik dan mapan," imbuh Patrick. (ant/mac)