Inilah Susunan Pemain Persebaya vs Persiba

Inilah Susunan Pemain Persebaya vs Persiba
Inter Island Cup
Bola.net - Manager-coach Persebaya, Rahmad Darmawan menurunkan tiga pemain Timnas U-23 untuk pertandingan pertama turnamen Inter Island Cup (IIC) 2014 lawan Persiba Bantul, Minggu (12/1) sore di Stadion Brawijaya, Kediri.

Ketiga pemain Garuda Muda yang ditampilkan sejak menit awal adalah Dedi Kusnandar, Manahati Lestusen dan Alfin Tuasalamony. Di depan kiper Fery Rotinsulu, Manahati akan berduet dengan Ricardo Salampessy. Mereka akan disokong Leo Saputra dan Hasim Kipuw sebagai bek kiri dan kanan.

Dedi Kusnandar akan berduet dengan Daniel Monchare sebagai gelandang bertahan. Sementara Alfin Tuasalamony dan M Ilham bertindak sebagai sayap. Patrice Nzekou akan bertindak sebagai second striker menyokong Greg Nwokolo yang bertindak sebagai kapten tim.

Dari kubu Persiba Bantul, pelatih Sajuri Syahid menurunkan Wahyu Tri Nugroho sebagai kiper utama. Empat pemain di lini belakang adalah, Eduardo Bizzaro, Johan Ibo, Anwarudin dan Saralim. Di posisi gelandang ada nama Aulia Ardli, Javad Moradi, Bayu Pradana dan Johan Manaji. Duet di lini depan adalah Ugik Sugiarto dan Jorge Paredes.

Line-Up Persebaya vs Persiba:

Persebaya: Fery Rotinsulu, Hasim Kipuw, Daniel Monchare, Ricardo Salampessy, Leo Saputra, Dedi Kusnandar, Manahati Lestusen, Alfin Tuasalamony, M Ilham, Patrice Nzekou, Greg Nwokolo.

Pelatih: Rahmad Darmawan.

Persiba Bantul: Wahyu Tri Nugroho, Eduardo Bizzaro, Johan Ibo, Anwarudin, Saralim, Aulia Ardli, Javad Moradi, Bayu Pradana, Johan Manaji, Ugik Sugiarto, George Paredes.

Pelatih: Sajuri Syahid. (faw/dzi)