Inilah Resolusi Pelatih Arema Tahun 2015

Inilah Resolusi Pelatih Arema Tahun 2015
Pelatih Arema, Suharno (c) Antok
Bola.net - Sebuah resolusi dilontarkan Suharno jelang bergantinya tahun 2014 ke 2015. Pelatih Arema Cronus ini berharap bisa membawa anak asuhnya menjuarai Indonesia Super League 2015.

"Pada 2014 kita belum bisa jadi juara," ujar Suharno.

"Karenanya, saya berharap 2015 bisa jadi juara," sambungnya.

Sebelumnya, pada musim 2014 lalu, Suharno sukses mengantarkan Ahmad Bustomi dan kawan-kawan tampil apik dan lolos ke Semifinal Indonesia Super League. Namun, Arema gagal melaju ke partai puncak karena dikalahkan Persib Bandung di Semifinal.

Lebih lanjut, Suharno juga mengutarakan resolusi pribadinya jelang 2015 ini. Menurut pelatih asal Klaten ini, dia ingin memperdalam ilmu kepelatihan.

"Sebagai pelatih, meski sudah berusia 54 tahun, saya ingin terus belajar karena merasa masih banyak kekurangan. Mudah-mudahan, pada 2015 saya mendapat ilmu baru," tandasnya. (den/dzi)