Inilah Prakiraan Starting XI Persebaya Kontra Semen Padang

Inilah Prakiraan Starting XI Persebaya Kontra Semen Padang
Pelatih Persebaya, Ibnu Grahan (c) Fajar
Bola.net - Persebaya akan memulai turnamen SCM Cup 2015 dengan meladeni tuan rumah Semen Padang. Kedua tim akan bentrok di Stadion H. Agus Salim, Sabtu (17/1) sore nanti. Pelatih Ibnu Grahan diyakini akan melakukan perombakan pemain.

Dengan mengikuti turnamen pra kompetisi yang lebih ketat di banding Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim), maka Persebaya akan tampil lebih serius. Untuk posisi kiper, nama yang memungkinkan untuk turun adalah Jandri Pitoy.

Yesaya Desnam yang masih berstatus seleksi, akan dicoba untuk ditamdemkan dengan Otavio Dutra. Sektor bek kanan diisi Putu Gede Juni Antara. Sedangkan bek kiri digawangi pemain baru, Fauzan Jamal.

Kembalinya Zulfiandi dari Timnas U-23 membuat namanya akan dipasang sebagai gelandang jangkar. Zulfiandi akan berkolaborasi dengan Evan Dimas dan Fandi Eko Utomo. Sedangkan lini depan diisi Wage Dwi Aryo, Siswanto dan David Bala.

"Kami juga pelajari detail kelebihan lawan di semua posisi. Semoga anak-anak mampu menjalankan instruksi yang sudah kami berikan di latihan," terang pelatih Persebaya, Ibnu Grahan. (faw/mri)