Inilah Jadwal Persebaya di Turnamen Pra Musim

Inilah Jadwal Persebaya di Turnamen Pra Musim
Persebaya Surabaya (c) Antok
Bola.net - Bukan sekadar menyampaikan pembagian grup, PT Liga Indonesia juga merilis jadwal turnamen pra musim. Pada babak grup, setiap tim akan melakoni total lima pertandingan kandang dan lima partai tandang.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Persebaya masuk di Grup C. Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan akan berjumpa dengan Persib Bandung, Persiba Balikpapan, Sriwijaya FC, Pelita Bandung Raya dan Persegres Gresik United.

Pada putaran pertama, Persebaya akan melakoni tiga laga home, dan dua pertandingan away. Dan di putaran kedua, pasukan Ibnu Grahan hanya memiliki dua partai kandang, dan tiga laga di markas lawan.

Berikut Jadwal Persebaya:

Putaran I:

30 Mei: PBR vs Persebaya

3 Juni: Persebaya vs Persiba

13 Juni: Persebaya vs Persib

21 Juni: Sriwijaya FC vs Persebaya

25 Juni: Persebaya vs Persegres GU

Putaran II:

1 Juli: Persegres GU vs Persebaya

7 Juli: Persebaya vs Sriwijaya FC

29 Juli: Persiba vs Persebaya

2 Agustus: Persebaya vs PBR

7 Agustus: Persib vs Persebaya[initial]

 (faw/ada)