Inilah Daftar Pemain Persela di Tur Makassar

Inilah Daftar Pemain Persela di Tur Makassar
Choirul Huda, kapten Persela Lamongan (c) Antok
- Rombongan tim Persela Lamongan bertolak ke Makassar, Jumat (1/4) pagi ini. Dipimpin oleh asisten pelatih Didik Ludiyanto, Laskar Joko Tingkir memboyong 18 pemain ke Makassar. Dari daftar pemain yang diterima , nampak muka-muka baru menghiasi skuat Persela.


Untuk posisi penjaga gawang, Persela memboyong dua nama, yakni kapten kesebelasan, Choirul Huda dan kiper anyar, Dwi Kuswanto. Sektor pertahanan menjadi lini paling gemuk. Ada sembilan pemain di sana. Mereka adalah, Kristian Adelmund, Zaenal Haq, Victor Pae, Samsul Arifin, Zulvin Zamrun, Djayusman Triasdi, Taufiq Kasrun, Edy Gunawan dan Eky Taufik.


Masuk ke lini tengah, Persela hanya menyertakan empat nama dari Lamongan. Mereka antara lain, Jusmadi, Tamsil Sijaya, Steven Imbiri dan Radikal Idealis. "Nanti ada tambahan satu gelandang asing. Cuma saya lupa namanya. Dia langsung gabung di Makassar," ujar Didik kepada Bola.net.


Dan, pada lini depan, Persela akan mengandalkan tiga pemain. Ketiganya adalah Mohammad Kdouh asal Lebanon, Herman Dzumafo Epandi, dan striker muda asli Lamongan, Dendy Sulistyawan. Pertandingan uji coba kontra PSM Makassar akan dihelat, Sabtu (2/4) besok di Stadion Andi Mattalata. [initial]


 (faw/pra)