Inilah Alasan Surabaya United Pinjamkan Pemain ke Persela

Inilah Alasan Surabaya United Pinjamkan Pemain ke Persela
Ibnu Grahan (c) Fafa Wahab
- Menambah jam terbang menjadi alasan Surabaya United meminjamkan dua pemain mudanya ke Persela Lamongan. Dua pemain itu, yakni Wage Dwi Aryo dan M. Zainuri, akan memperkuat Laskar Joko Tingkir di turnamen Piala Jenderal Sudirman.


Juru taktik Surabaya United, Ibnu Grahan menjelaskan bahwa Aryo dan Zainuri kurang mendapat menit bermain di timnya. "Oleh karena itu opsi peminjaman ke Persela adalah pilihan terbaik untuk mereka," kata Ibnu usai latihan di Lapangan Brigif 1 Marinir Sidoarjo, Sabtu (31/10) pagi.


Ibnu berharap kedua pemainnya berlatih maksimal di Persela. "Tentu saja akan kami pantau bagaimana perkembangan mereka di Lamongan. Akan sangat bagus bila mereka bisa menembus 11 pemain pilihan utama," jelas Ibnu.


Eks pelatih Persela U-21 ini mengungkapkan, sebenarnya ada empat nama yang disodorkan ke Didik Ludiyanto, caretaker Persela. Selain Aryo dan Zainuri, dua pemain lainnya adalah Wahyu Subo Seto dan Feri Ariawan. "Tapi mereka pilih Aryo dan Zainuri," tutup Ibnu.[initial]


 (faw/ada)