
Bola.net - Manajemen PSIS Semarang meminta federasi untuk memikirkan suporter jika Shopee Liga 1 2020 dilanjutkan tanpa penonton. Sebab, diyakini mereka akan menggelar nonton bareng (nobar).
Menurut General Manager PSIS, Wahyu 'Liluk' Winarto, kegiatan nonton bareng itu harus diantisipasi oleh PSSI. Karena pasti akan ada penumpukan suporter.
"Yang kami khawatirkan yang nobar, kalau yang nobar bagaimana pengawasannya," kata Liluk kepada Bola.net, Sabtu (13/6/2020).
Advertisement
"Kalau enggak ada penonton pasti ada nobar, pemantauan kesehatan bagaimana kami juga belum tahu," sambungnya.
Bahkan, menurut legislator DPRD Semarang itu, terkait suporter belum dibicarakan secara detail virtual meeting dengan PSSI. Padahal, itu juga penting untuk dibahas.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Datang ke Stadion
Sedangkan, untuk suporter yang kemungkinan datang ke stadion, kata Liluk, tidak terlalu menghawatirkan. Sebab, masih bisa diantisipasi oleh petugas keamanan.
"Tentunya kalau suporter mau datang tentunya dari pihak keamanan bisa menghalau di stadion," tegasnya.
Seperti diketahui, Shopee Liga 1 2020 rencananya akan digulirkan September. Kompetisi kemungkinan bakal digelar tanpa penonton sesuai dengan protokol kesehatan yang beredar.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 12 Juni 2020 22:10
CEO PSIS: Pimpinan Baru PT. LIB Harus Mampu Membangun Optimisme
-
Tim Nasional 11 Juni 2020 21:40
Pelatih PSIS Dukung Kiprah Tiga Pemain Mudanya Bersama Timnas U-19
-
Bola Indonesia 11 Juni 2020 18:14
Pelatih PSIS Kurang Sepakat dengan Usulan Regulasi Pemain U-20
-
Bola Indonesia 10 Juni 2020 21:30
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...