
Bola.net - - Agus Yuwono bungah dengan sukses anak asuhnya meraih satu poin kala melawat ke kandang Arema FC. Pelatih Perseru Serui ini mengaku hal ini tak lepas dari nyamannya anak asuhnya bermain pada laga ini.
"Saya tekankan pada pemain agar menikmati pertandingan ini. Kendati melawan tim bagus, mereka harus menikmati," ujar Agus Yuwono.
Agus sendiri mengaku tak memikirkan kondisi Arema yang bermain tanpa enam pemain pilar mereka. Eks penggawa Arema Malang ini mengaku lebih fokus pada penampilan timnya sendiri.
"Sebetulnya mereka sesungguhnya masih merupakan tim bagus," Agus mengakui.
Lebih lanjut, Agus mengaku bersyukur bisa mencuri poin pada pertandingan ini. Pasalnya, laga ini bukanlah pertandingan mudah baginya dan para penggawa Cenderawasih Jingga.
"Namun, saya tekankan pada pemain agar berani bermain, berani duel dan menyerang. Alhamdulillah, kami syukuri kendati hanya dapat satu poin," tuturnya.
Sebelumnya, Perseru Serui sukses mencuri satu poin kala dijamu Arema FC. Dalam laga yang digelar di Stadion Gajayana Malang, Sabtu ini, mereka berhasil memaksa tuan rumah bermain imbang tanpa gol.
Sementara itu, penyerang Perseru, Silvio Escobar mengaku sukses timnya mendapat satu poin pada laga ini tak lepas dari kerja sama tim mereka. Selain itu, Escobar menegaskan hal ini tak lepas dari kerja keras mereka pada laga ini.
"Alhamdulillah kita bisa dapat satu poin yang kita butuhkan ke Papua," tandasnya.(den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 10 Juni 2017 10:29
-
Bola Indonesia 8 Juni 2017 18:38
-
Bola Indonesia 6 Juli 2015 15:05
-
Bola Indonesia 3 Juli 2015 14:09
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...