
Bola.net - Arema Cronus menyiapkan taktik khusus untuk menghadapi Sriwijaya FC pada laga final SCM Cup 2015. Mereka tak ingin larut mengikuti permainan cepat Laskar Wong Kito.
"Kami instruksikan anak-anak main efektif. Jangan terlalu bersemangat sehingga tenaga cepat terkuras," ujar pelatih Arema, Suharno.
"Main otak saja. Masih ada pertandingan lain dan kompetisi setelah ini," sambungnya.
Arema bakal menghadapi Sriwijaya FC pada laga puncak SCM Cup 2015. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Selasa (27/01) petang nanti.
Setelahnya, anak-anak asuh Suharno ini akan menghadapi Persib Bandung pada laga final Inter Island Cup 2014. Laga ini bakal dihelat Minggu, 1 Februari 2015, juga di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.
Sementara itu, mengantisipasi kelelahan anak asuhnya, Suharno mengisyaratkan bakal melakukan rotasi pemain pada laga ini. Dia mengaku tak akan memaksakan pemain yang kondisinya tak siap.
"Kami akan lihat lagi sebelum pertandingan. Siapa yang paling siap, dia yang akan main," tandas pelatih berusia 54 tahun ini. [initial]
(den/pra)
"Kami instruksikan anak-anak main efektif. Jangan terlalu bersemangat sehingga tenaga cepat terkuras," ujar pelatih Arema, Suharno.
"Main otak saja. Masih ada pertandingan lain dan kompetisi setelah ini," sambungnya.
Arema bakal menghadapi Sriwijaya FC pada laga puncak SCM Cup 2015. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Selasa (27/01) petang nanti.
Setelahnya, anak-anak asuh Suharno ini akan menghadapi Persib Bandung pada laga final Inter Island Cup 2014. Laga ini bakal dihelat Minggu, 1 Februari 2015, juga di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.
Sementara itu, mengantisipasi kelelahan anak asuhnya, Suharno mengisyaratkan bakal melakukan rotasi pemain pada laga ini. Dia mengaku tak akan memaksakan pemain yang kondisinya tak siap.
"Kami akan lihat lagi sebelum pertandingan. Siapa yang paling siap, dia yang akan main," tandas pelatih berusia 54 tahun ini. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 26 Januari 2015 18:18
-
Bola Indonesia 23 Januari 2015 20:31
-
Bola Indonesia 23 Januari 2015 20:26
-
Bola Indonesia 22 Januari 2015 10:43
Sriwijaya FC Keberatan Semifinal SCM Cup Digelar di Palembang
-
Bola Indonesia 21 Januari 2015 18:49
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...